Film The Last Breath Kasih Tahu Kita 3 Fakta Unik Ikan Hiu Ini

By Indah Permata Sari, Jumat, 28 Juni 2024 | 19:05 WIB
Film ‘The Last Breath’ (Foto : Signature)

1. Ikan hiu enggak bersuara

Noah dan teman-temannya sama sekali enggak sadar kalau di dalam kapal yang karam itu sudah ada banyak ikan hiu.

Hal ini dikarenakan mereka enggak mendengar suara aneh sama sekali selama melakukan penyelaman.

Melansir laman kompas.com, ternyata ikan hiu pada dasarnya adalah makhluk yang pendiam!

Mereka juga enggak punya organ untuk menghasilkan suara.

Para ikan hiu berkomunikasi dengan bahasa tubuh lewat gerakan zig-zag, gemetar, dan juga menggerakkan rahangnya.

2. Ikan hiu enggak bisa berenang mundur

Dalam film ini, Noah bilang ke teman-temannya kalau ikan hiu enggak bisa berenang mundur.

Sehingga ketika mereka mau menjebak ikan hiu ke dalam perangkap, mereka harus bisa membuat ikan hiunya berbalik ke arah mereka dulu.

Melansir laman inspira.tv, ikan hiu cuma bisa berenang maju soalnya desain tubuh mereka yang khas.

Di mana ada dua pasang sirip yang berfungsi untuk membuat gerakan maju aja.

Baca Juga: 3 Hal yang Bikin Film The Ministry of Ungentlemanly Warfare Menarik Ditonton