Saksikan Hujan Meteor Geminid, 4 Sampai 17 Desember

By Astri Soeparyono, Minggu, 13 Desember 2015 | 17:00 WIB
Saksikan Hujan Meteor Geminid, 4 Sampai 17 Desember (Astri Soeparyono)

Hujan meteor Geminid merupakan hujan meteor tahunan yang terjadi pada tanggal 4-17 Desember dan mencapai puncaknya pada tanggal 12-14 Desember setiap tahunnya. Kalau cuaca cerah, kita juga bisa menyaksikannya, girls!

(foto: pcmag.com)

(Baca juga: 10 Fakta Menakjubkan Hujan Meteor Perseid)

Hujan meteor yang bisa dinikmati akhir pekan ini atau tepatnya pada tanggal 14/15 Desember adalah puncak hujan meteor Geminid yang akan tampak muncul dari rasi Gemini, si kembar. Menurut International Meteor Organization, puncak hujan meteor Geminid akan terjadi tanggal 14 Desember pukul 18:00 UT atau tanggal 15 Desember pukul 01:00 WIB dini hari.

Hujan meteor Geminid merupakan hujan meteor tahunan yang terjadi pada tanggal 4 - 17 Desember dan mencapai puncaknya pada kisaran tanggal 12-14 Desember setiap tahunnya. Hujan meteor Geminid termasuk salah satu hujan meteor terbaik yang bisa dinikmati setiap tahunnya dan bisa diamati dari seluruh indonesia.

(Baca juga: 10 Foto Hujan Meteor Perseid Yang Menakjubkan)

Saksikan Hujan Meteor Geminid, 4 Sampai 17 Desember

(foto: nasa.tumblr.com)

 

Hujan meteor Geminid akan tampak muncul dari rasi Gemini atau lebih tepatnya tak jauh dari bintang Castor atau alpha Gemini, bintang paling terang kedua di rasi Gemini. Radian dari hujan meteor Geminid akan terbit jam 8 malam di arah timur laut. Jelang tengah malam, radia hujan meteor Geminid sudah cukup tinggi untuk bisa dinikmati oleh pengamat dari Bumi.