Little Prince atau judul aslinya Le Petit Prince merupakan buku terkenal karangan Antoine de Saint-Exupery yang pertama kali diterbitkan tahun 1943. Buku tipis ini merupakan salah satu yang paling banyak diterjemahkan diseluruh dunia. Walau ini sudah buku lama tapi ceritanya masih tetap jadi favorit banyak orang hingga sekarang. Enggak hanya karena ceritanya yang penuh fantasi dan sederhana tapi juga karena makna yang dalam dibalik semua cerita yang ada di dalamnya.
Salah satu ciri khas dari buku Little Prince adalah ilustrasi sedehana tapi menggemaskan yang dibuat oleh Antoine de Saint-Exupery, termasuk covernya. Walau pun sudah diterjemahkan ke berbagai bahasa tapi cover bukunya sama dengan yang aslinya. Dalam film kita akan melihat ilustrasi yang sama persis dengan yang ada di buku.
(baca juga: 4 Hal Yang Menyentuh Dari Film Little Prince)
Kalau kita membaca buku Little Prince , ada sekitar 27 cerita singkat tentang seorang pilot tua yang nyasar di sebuah gurun dan bertemu dengan Pangeran Cilik yang jatuh ke bumi dari sebuah astroid. Seluruh buku berkisah bagaimana Pangeran Cilik ini berpetuang dari satu planet ke planet yang lain. Sementara di film hanya mengambil beberapa bagian dari petualangannya ini.
Dalam buku Little Prince tokoh utamanya digambarkan masih muda seperti Sang Pilot, Sang Pangeran Cilik dan bunga mawar. Namun dalam film kita akan ketemu seperti apa mereka versi setelah tuanya. Coba tebak sendiri yang mana ya!