10 Hal Yang Bikin Coachella Jadi Festival Musik Yang Selalu Ditunggu (Bagian 2)

By Natasha Erika, Senin, 13 April 2015 | 17:00 WIB
10 Hal Yang Bikin Coachella Jadi Festival Musik Yang Selalu Ditunggu (Bagian 2) (Natasha Erika)

Banyak festival musik kece di dunia, tapi Coachella adalah salah satu festival musik yang selalu ditunggu setiap tahun. Hmm, kira-kira apa sih yang bikin  festival musik ini selalu dinanti? Ini, nih, 10 hal yang bikin Coachella jadi festival musik yang selalu ditunggu tiap tahun.

10 Hal Yang Bikin Coachella Jadi Festival Musik Yang Selalu Ditunggu (Bagian 2)

Ajang festival musik Coachella juga menjadi ajang unjuk fashion.  Di sini, kita bebas mengekspresikan gaya. Kebanyakan dari para pengunjung bergaya hipster dengan aksesori lucu dan enggak biasa.

Di sini, kita bakal ketemu orang-orang hipster. Pastinya, kalau datang ke konser musik besar ini kita bakal dibilang hipster, deh. Dari fashion, gaya hidup, musik yang dinikmati, semuanya itu kekinian. Yang datang pun belum tentu mengerti musik yang bakal ditonton, yang penting di festival itu orang-orang hipster berkumpul, maka sebagai orang hipster ia juga harus ikutan datang. He-he-he.

10 Hal Yang Bikin Coachella Jadi Festival Musik Yang Selalu Ditunggu (Bagian 2)

Yap! Kalau kita nonton festival musik ini, maka kita enggak asing lagi melihat Kendall dan Kylie Jenner atau seleb-seleb lain secara langsung, lho. Soalnya, festival ini bisa dibilang festival yang menarik perhatian seleb-seleb buat nonton.

10 Hal Yang Bikin Coachella Jadi Festival Musik Yang Selalu Ditunggu (Bagian 2)

Coachella rutin menampilkan musisi-musisi besar bahkan legendaries setiap konsernya. Pastinya, pecinta musik enggak bakal nyesel kalau datang ke acara ini.

10 Hal Yang Bikin Coachella Jadi Festival Musik Yang Selalu Ditunggu (Bagian 2)

Enggak cuma iconic installation berukuran jumbo aja. Coachella juga identik dengan patung-patung berukuran besar yang menghiasi area konser. Dari nama lengkap festival ini sendiri, Coachella Valley Music and Arts Festival, enggak semuanya tentang musik tapi juga seni. Tahun 2015, Coachella menyajikan beberapa patung dan art installation hipster antara lain: balloon chain, big bear, pulp pavilion dan sebagainya.

10 Hal Yang Bikin Coachella Jadi Festival Musik Yang Selalu Ditunggu (Bagian 1)

(foto: coachella.com, sandgypsy.me, pinterest.com, billboard.com, theodysseyonline.com)