Serial Televisi Remaja Paling Stylish Di Hollywood Tahun 2014

By Marti, Kamis, 28 Agustus 2014 | 16:00 WIB
Serial Televisi Remaja Paling Stylish Di Hollywood Tahun 2014 (Marti)

Suka nonton serial televisi remaja? Nah, ada beberapa serial televisi remaja yang dikabarkan termasuk menjadi serial televisi remaja paling stylish di Hollywood tahun 2014. Rating serial tv ini enggak hanya dipengaruhi sama cerita drama yang keren, tapi juga penampilan tiap karakter yang menjadi inspirasi banyak penggemarnya di dunia. Penasaran apa serial tv favorit kita termasuk dalam serial televisi remaja paling stylish di Hollywood tahun 2014?

Serial drama musikal yang mengambil angle di kehidupan sekolah ini, menurut sumber termasuk salah satu serial paling laris dan stylish di Hollywood. Tiap karakter Glee, punya pesona dan gaya yang keren. Juga jadi inspirasi kece dengan bentuk tubuh masing-masing karakter yang berbeda.

Baca juga: Film Drama Romantis Vintage Yang Wajib Kita Tonton Sebelum Pacaran Dan Jatuh Cinta

Siapa yang enggak tertarik nonton serial drama kehidupan remaja upper east side di Manhattan, Amerika Serikat? Gossip Girls, mengajarkan kita tampil keren dengan seragam sekolah. Serial ini juga menampilkan killer style yang berbeda-beda tiap karakternya. Mulai dari gaya feminin, edgy, chic, hipster, gothic dan lain-lain.

Siapa yang enggak terpesona sama empat karakter super cool di serial Pretty Little Liars. Empat sahabat ini enggak hanya punya pesona masing-masing, tapi juga gaya stylish yang bikin kita iri. Dijamin kita akan segera terinspirasi mix and match outfit keren dari lemari setelah menonton satu episode Pretty Little Liars!

Baca juga: 5 Film Pendek Anti Bullying Penuh Inspirasi

Masih ingatkan, gara-gara season dua American Horror Stories menampilkan wide brimmed fedora, topi ini langsung jadi hits sampai hari ini? Bener banget girls! American Horror Stories enggak hanya menghibur dengan ceritanya yang menyeramkan. Tapi juga penampilan fashion yang enggak kalah kece buat kita tiru.

Siap-siap terlena dengan alur cerita plus gaya hipster yang akan bikin kita terpesona seharian. Serial yang ditayangkan oleh HBO ini menampilkan gaya super unik dan hipster. Kita akan melihat banyak gaya keren terutama yang sering dipakai Lena Dunham di setiap episodenya.

Serial komedi yang membawa nama Sarah Hyland dan Ariel Winter jadi hits. Walau drama komedinya mengambil angle yang serius, tapi Sarah dan Ariel bergaya super keren di setiap episodenya. Penasaran?

Baca juga: Rekomendasi Serial Drama Televisi Super Keren Yang Dijamin Bikin Tambah Semangat Buat Sekolah

(stefanie, foto: popcrush.com)