Inspirasi Gaya Prom dari Red Carpet MTV Movie Awards 2014

By Marti, Senin, 14 April 2014 | 16:00 WIB
Inspirasi Gaya Prom dari Red Carpet MTV Movie Awards 2014 (Marti)

Mumpung sebentar lagi malam prom, enggak ada salahnya mempersiapkan keperluan prom dari jauh hari. Kebetulan nih, penampilan selebriti menghadiri red carpet MTV Movie Awards 2014, keren dan bisa jadi inspirasi gaya prom. Gaya mana yang cocok buat prom nanti?

Punya tubuh kurus atau petit, gaun lilit ini pas banget dipakai. Warnanya yang kalem, dan potongan tangannya unik. Bunga rose yang menghiasi bagian dada, bisa menutupi kekurangan ukuran payudara kita yang kecil.

Pengin tampil tertutup tapi keren, cari potongan dress ala shanghai. Gaun motif bunga dengan tangan panjang enggak bikin penampilan terlalu mencolok dan seksi. Supaya enggak terlihat heavy, pilih sepatu point toe seperti Zendaya Coleman.

Pengin glamour tapi enggak over? Cari gaun sequin berwarna pastel. Warna pastel enggak bikin sequin pada dress mencolok. Biar makin keren kayak Victoria Justice, tata rambut chignon dan pakai makeup natural senada dengan warna dress.

Punya badan curvy kayak Shailene Woodley, cari potongan crop top kayak pakaian yang dipakainya. Material apapun akan cocok dipakai dengan potongan baju ini. Supaya enggak kelihatan casual, pilih material bahan pakaian yang beda. Misal silk, satin atau leather.