Trik Menggunakan Vamp Shoes

By , Selasa, 21 Januari 2014 | 16:00 WIB
Trik Menggunakan Vamp Shoes (cewekbanget)

Salah satu trik agar tampil terlihat lebih tinggi adalah dengan menggunakan vamp shoes. Sepatu jenis ini adalah sepatu yang ujungnya berbentuk V dan memperlihatkan permukaan kaki kita. Hanya jemari kita yang tertutup sepatu.

Saat memilih vamp shoes, pastikan seluruh jari kita tertutup sepatu ya. Sedikit aja ada yang terlihat akan memberikan kesan enggak rapi dan enggak nyaman juga dipakai. Ada berbagai model vamp shoes. Yang tertutup dan sedikit terbuka di ujungnya. Kalau jari kaki enggak ramping, lebih baik memilih vamp shoes yang tetutup.

Walaupun jari kaki kita ramping, hati-hati juga saat menggunakan vamp shoes agak terbuka. Enggak perlu pakai kuteks yang penting bersih dan terawat. Pastikan kuku dipotong, enggak ada bekas luka atau kulit kering. Scrub dan lakukan pedikur dulu di rumah ya.

Saat memilih sepatu juga perhatikan ujungnya runcing atau bulat? Ini akan berpengaruh pada bentuk kaki kita. Kalau kaki kita besar dan melebar, sebaiknya pilih vamp shoes yang runjing sehingga membuat kaki kita lebih panjang.

Kalau kaki kita kecil dan langsing, kita bisa memilih runcing atau bulat. Tapi hati-hati ya, kalau kita bertipe tulang kecil, sepatu terlalu runcing makin memberikan efek kurus pada kaki kita. Entar kaya kaki tengkorak juga. Enggak cantik juga kan?

Vamp shoes ada yang bertali atau juga yang enggak. Kalau kita ingin memberikan kesan kaki panjang dan langsing, pilih vamp shoes model T-strap. Tali yang melingkari kaki, akan membuat kaki lebih pendek. Kalau ingin tali yang melingkari kaki cari yang setipis mungkin talinya, ya.

Vamp shoes paling cocok di kombinasikan dengan rok atau celana selutut. Karena dia makin memberikan kesan panjang pada kaki kita. Untuk acara formal kita bisa memilih vamp shoes yang tinggi di atas 7 senti. Tapi kalau sehari-hari kita bisa menggunakan vamp shoes tanpa hak atau berhak kurang dari 5 centimeter.