Tren Rambut Ombre Para Seleb Hollywood

By Astri Soeparyono, Kamis, 2 Oktober 2014 | 16:00 WIB
Tren Rambut Ombre Para Seleb Hollywood (Astri Soeparyono)

Tren rambut ombre kembali lagi, Girls! Tapi kali ini enggak cuma pakai satu warna di rambut, melainkan dua, tiga, atau bahkan berbagai macam warna sekaligus. Seru kan? Tren ini kembali dipopulerkan sama seleb-seleb Hollywood pas summer kemarin. Yuk liat serunya rambut pelangi ala seleb Hollywood.

(Baca juga : Ombre Hair Siapa Takut)

Gaya rambut pelangi Demi Lovato kali ini bikin penampilan dia jadi lebih rock 'n roll. Perpaduan dari gradasi warna ungu kayak gini cocok banget dicoba kalau kita enggak mau tampil terlalu girly.

Penyanyi yang baru saja ngerilis single berjudul "Pure Love" di bulan Agustus kemarin ini termasuk berani, Girls. Karena dia ngewarnain rambutnya sekaligus dengan 5 warna. Lihat saja perpaduan warna biru, ungu, pink, turquoise, dan hijau dirambutnya yang seru banget.

(Baca juga : Stylish with Ombre Hair)

Adiknya Kim Kardashian ini ternyata enggak kalah lho sama Kesha. Kylie ngewarnain rambutnya dengan perpaduan gradasi warna biru laut, enggak hanya itu Kylie juga ternyata baru saja nge-extensions rambutnya.