Biar Enggak Ingin Menghubungi Mantan Lagi

By Astri Soeparyono, Minggu, 14 Desember 2014 | 17:00 WIB
Biar Enggak Ingin Menghubungi Mantan Lagi (Astri Soeparyono)

Biar Enggak Ingin Menghubungi Mantan Lagi

Saat dorongan untuk menghubungi dia lagi besar banget, coba fokuskan pikiran kita untuk mengingat lagi segala sikap dan sifat negatif atau buruk dari dia yang bikin kita ilfil, marah dan sedih selama pacaran dengan dia. Dijamin deh, langsung malas buat menghubungi! Hi-hi-hi.

(Baca juga: 10 Tanda-tanda Kita Masih Sayang Sama Mantan)

Biar Enggak Ingin Menghubungi Mantan Lagi

Kalau memang kita sudah enggak berdaya membendung keinginan untuk menghubungi si mantan dengan kekuatan sendiri, enggak ada salahnya untuk minta bantuan teman satu geng atau sahabat dekat kita. Minta mereka selalu siap mencegah kita saat ingin menghubungi si mantan dan mengingatkan kita akan resiko buruk yang akan terjadi kalau kita menghubungi si mantan. Minta tolong juga pada mereka agar enggak pernah membahas lagi si mantan di depan kita agar kita enggak teringat terus sama dia.

(Baca juga: 6 trik balikan sama mantan)

(aisha, foto: tumblr.com)