10 cara Jadi Pacar terbaik Di Dunia (Bagian 1)

By Astri Soeparyono, Senin, 3 November 2014 | 17:00 WIB
10 cara Jadi Pacar terbaik Di Dunia (Bagian 1) (Astri Soeparyono)

Jadi pacar terbaik di dunia? Kedengarannya memang ambisius, tapi kita bisa kok mewujudkannya. Enggak susah kok untuk menjadi pacar terbaik. Yang perlu diingat adalah, kita harus tetap menjadi diri sendiri. Ini dia 10 cara buat jadi pacar terbaik di dunia!

(Baca juga: Kesalahan Fatal Saat Berusaha Keras Jadi Pacar yang Baik)

10 cara Jadi Pacar terbaik Di Dunia (Bagian 1)

Banyak cowok menganggap cewek itu makhluk yang susah dimengerti. Soalnya kita enggak langsung mengungkapkan apa yang sebenarnya dimaksudkan, alias sering melempar kode. Akibatnya, sering terjadi kesalahpahaman deh. Sebaiknya ungkapkan apa yang benar-benar kita inginkan.

Enggak suka pacar main sampai larut malam sama teman-temannya? Daripada mengirim kode, lebih baik terus terang bilang 'aku khawatir deh kamu sering main sampai malam. Takutnya besok kamu kesiangan atau enggak fokus ke sekolah'. Dijamin pacar enggak akan marah, malah tambah sayang karena kita memperhatikan dia.

10 cara Jadi Pacar terbaik Di Dunia (Bagian 1)

Seringnya, agar enggak berantem, kita memilih cara aman dengan menyetujui semua pendapat pacar. Bahkan untuk hal sepele seperti memilih mau nonton apa atau makan di mana. Cara ini memang efektif untuk menghindari berantem, tapi sebenarnya cowok enggak terlalu suka, lho, sama cewek yang selalu bilang iya.

Menghargai pendapatnya sih sah-sah saja, tapi enggak mesti harus selalu setuju. Lagipula, jika pacar pengin kita selalu mengikuti pendapatnya, itu tandanya pacar sudah mulai mengontrol kita, lho.

(Baca juga: Bisa Kok Jadi Pacar yang Mandiri)

10 cara Jadi Pacar terbaik Di Dunia (Bagian 1)

Ngomel-ngomel sepanjang hari enggak membuat kita terlihat keren. Apalagi kalau kita selalu mengomel dan mengeluh tentang semua hal yang dialami, seperti kenapa sih guru selalu memberi PR, teman-teman yang dirasa nyebelin, atau malah mengomel karena dia. Duh, lama-lama pacar jadi malas deh deket-deket sama kita karena hal tersebut menimbulkan aura negatif di sekitar kita yang bikin pacar jadi ikutan kesal.

10 cara Jadi Pacar terbaik Di Dunia (Bagian 1)

Cara gampang untuk jadi pacar terbaik: ada untuk saat ini. Maksudnya, jika sedang bareng pacar, jangan lakukan hal lain yang membuat dia merasa diabaikan. Misalnya mengecek sosial media, ngobrol di Whatsapp, atau browsing gosip seru soal seleb idola di saat lagi berdua. Hal itu bisa menunggu kok sampai kita selesai nge-date. Kalau kita suka kesal saat orang lain mengecek hape waktu lagi bareng kita, pacar pasti kesal juga kalau kita melakukan hal yang sama.

10 cara Jadi Pacar terbaik Di Dunia (Bagian 1)

Kita pasti senang dong tiap kali dipuji sama pacar? Nah, dia pasti juga senang dipuji, meski kadang mereka enggak memperlihatkannya. Pacar berhasil jadi kapten tim basket, pacar terpilih jadi wakil sekolah di lomba matematika, atau pacar jadi ketua kelas, nah itu saat yang tepat untuk memujinya. Bisa juga lemparkan pujian untuk hal-hal kecil, misalnya saat dia melemparkan jokes.

(Baca juga: 10 cara Jadi Pacar terbaik Di Dunia Bagian 2)

(iif, foto: tumblr.com, favim.com)