Toko online ini lebih fokus pada penjualan barang atau produk milik toko itu sendiri. Jadi biasanya punya koleksi barang yang sangat banyak, seperti belanja di toko beneran tapi sistemnya online. Misalnya Lazada, Bhineka, dan Berry Benka.
Toko online ini juga biasanya menawarkan banyak diskon, berbagai cara pembayaran yang aman, eksklusivitas penjualan, sampai delivery. Bahkan, ada juga toko online jenis ini yang memberikan layanan penukaran barang kalau apa yang kita pesan ternyata enggak cocok.
Untuk kelas dunia, bahkan ada toko online jenis ini yang bisa memberikan layanan supercepat dalam urusan delivery. JD.com asal Cina misalnya, bisa mengirimkan barang ke konsumen dalam waktu satu hari sampai hanya 3 jam.
Merasa paling aman kalau berbelanja di toko online jenis yang mana, nih, girls?
(Baca juga: Kesalahan Ketika Belanja Online)
(foto: tumblr.com)