Rasanya, kita selalu penasaran sama perkembangan teknologi yang makin maju dan pesat aja. Kita pengin mengulik sejauh mana teknologi bisa membantu kehidupan manusia. Coba, ingat-ingat, seberapa sering kita mengotak-atik laptop atau komputer di rumah dan mendapati hal-hal baru dari iseng-iseng itu? He-he-he.
Ciyeee... Walau enggak kepo banget soal pemberitaan akhir-akhir ini, kita ternyata peduli sama kondisi politik dan hukum negara bahkan dunia. Beuh... Seenggaknya, kita cukup tertarik sama isu yang berhubungan dengan politik dan hukum. Profesi dari bidang ini bisa bermacam-macam, kok, bukan cuma jadi pemerintah atau polisi aja. Bisa juga jadi pengacara, notaris, diplomat dan sebagainya.
Bidang yang satu ini juga enggak kalah menarik dibanding bidang yang lain. Buat kita yang dapat hasil untuk bidang seni, coba eksplorasi lagi kemampuan kita yang 'nyeni' banget ini. Seni sendiri masih punya banyak cabang ilmu pengetahuan. Walau enggak jago gambar, bukan berarti kita enggak bisa mencoba bidang seni.
Mau jadi dokter atau mau belajar cara jadi navigator pesawat? Coba tengok bidang satu ini. Bidang yang satu ini butuh persiapan saat kita masih duduk di bangku sekolah. Buat kamu yang masih punya banyak waktu menuju kuliah, coba tingkatkan prestasi di mata pelajaran Sains seperti Matematika, Fisika, Kimia dan Biologi. Hi-hi-hi.
Najwa Shihab jadi role model buat karier kamu? Atau, pengin banget bekerja sebagai EO yang mengadakan event besar seperti konser DWP? Kita bisa coba melipir ke bidang sosial. Kalau ditelusuri lagi, bidang ini bakal membawa kita sama dunia komunikasi dan budaya.
(foto: jeswakeup.blogspot.com, fanpop.com, igotbumpersnumber.tumblr.com, bunburyinthestacks.com)