3 Alasan Payudara Kecil Lebih Sehat

By Astri Soeparyono, Minggu, 4 Januari 2015 | 17:00 WIB
3 Alasan Payudara Kecil Lebih Sehat (Astri Soeparyono)

Bukti-bukti ilmiah ini menunjukkan 3 alasan payudara kecil lebih sehat. Apa aja?

(Baca juga: Kenali Bentuk-Bentuk Payudara)

Payudara mini bobotnya lebih ringan, jadi kita bisa bergerak lebih nyaman. Payudara yang ukurannya enggak terlalu besar juga lebih menguntungkan karena enggak membuat leher lelah. Dan juga terhindar dari gangguan sakit punggung yang umumnya dirasakan cewek dengan payudara besar.

"Beban berat bisa mengubah postur tubuh perempuan sehingga lehernya tegang, dan cenderung akan mengalami sakit kepala," kata kata dokter spesialis onkologi yang juga pendiri Breastcander.Org, Marisa Weiss.

(Baca juga: 5 Mitos Seputar Payudara)

3 Alasan Payudara Kecil Lebih Sehat
Cewek paling takut terkena kanker payudara. Seringkali, membayangkan untuk menjalani pemeriksaan payudara pun sudah terasa ngeri.

"Dalam pemeriksaan sendiri, lebih mudah mendeteksi benjolan di balik payudara kecil, karena lebih sedikit lapisan untuk dirasakan," kata dokter Marisa Weiss.

(Baca juga: Bongkar 10 Mitos Kanker Payudara)

3 Alasan Payudara Kecil Lebih Sehat
Payudara yang kecil enggak gampang dipengaruhi gravitasi, jadi akan tetap kencang lebih lama.