Ngomong-ngomong soal idola, Gregg Sulkin menyebut nama David Beckham sebagai role model. Alasannya karena dia berasal dari Inggris dan hampir semua anak-anak Inggris mengidolakan sosok David Beckham.
(Baca juga: Gregg Sulkin, Belajar Akting Dari Sepak Bola)
"He's a perfect role model. Dia sudah berbuat banyak untuk negaraku. Aku rasa hampir setiap anak-anak di Inggris pengin jadi seperti dia, termasuk aku," ungkapnya.
Selain karena jago sepak bola, banyak sifat positif dari David Beckham yang membuat Gregg sangat mengagumi sosok tersebut. "Aku sangat menghormatinya karena dia sering melakukan kegiatan amal. Dia juga sangat sayang sama keluarga dan pekerja keras yang selalu berdedikasi terhadap apapun yang dilakukannya," ujar Gregg.
(Baca juga: Pelajaran Cinta dari Sepakbola)
Sebagai fans, salah satu momen paling menyenangkan yang dialami Gregg adalah bertemu David Beckham. Waktu berumur sepuluh tahun, Gregg menonton langsung di stadion dan berkesempatan foto bareng.
"Sebelum pisah, David sempat bilang 'aku punya firasat kalau suatu hari nanti aku akan meminta tanda tanganmu.' Bertahun-tahun setelahnya, kami bertemu lagi. Waktu aku bilang aku main di Wizards of Waverly Place, dia cerita kalau anak-anaknya suka menonton serial itu. Aku juga bertemu anak-anaknya dan mereka melihatku seolah-olah aku ini orang terkenal. Padahal ayahnya lebih terkenal, he-he. Pokoknya, aku senang banget waktu bertemu dia," kenang Gregg.
(Baca juga: Quiz Box Karakter Kita Sesuai Posisi Pemain Sepak Bola)
Fakta-fakta berikut makin menunjukkan kalau Gregg enggak bisa hidup tanpa olahraga, khususnya sepak bola: