Beast: Saling Mendukung Solo Karier Para Member

By Astri Soeparyono, Kamis, 16 Oktober 2014 | 16:00 WIB
Beast: Saling Mendukung Solo Karier Para Member (Astri Soeparyono)

Semua member Beast mencintai karir solo mereka masing-masing. Dan mereka saling mendukung solo karier para member, lho!

(Baca juga: Yong Junhyung Beast Stres Karena Akting)

Enam tahun setelah debut, para member Beast enggak cuma sukses dengan karir mereka sebagai Beast tapi juga karir solo masing-masing. Sang leader Doojoon makin memantap jadi aktor dengan bermain dalam drama Iris 2 dan Let's Eat.

Yoseob, juga sibuk mengerjakan drama musikal ketiganya, Full House, setelah sempat merilis beberapa single untuk soundtrack drama. Sedangkan si maknae Dongwoon sempat merilis dua buah single solo lalu sempat jadi MC di acara Super Idol Chart Show.

Beast: Saling Mendukung Solo Karier Para Member

Hyunseung sibuk dengan proyeknya duetnya,Trouble Maker bareng Hyuna '4Minutes' juga akting di drama musikal seperti Yoseob. Kikwang pun enggak mau kalah mendalami akting dengan berperan di drama High Kick Through The Roof (2009),  My Princess (2010) hinga mobile-online drama, 20 Yers Old (2013).

Bahkan, Junhyung paling sibuk sama karir solonya dengan merilis mini album Flower dan bermain sebagai pemeran utama di drama Monstar.  

(Baca juga: Yoseob Beast Main Drama Musikal Full House)

Meski sibuk dengan karir solonya, semua member enggak lupa saling memberi dukungan dan semangat dengan menyempatkan diri untuk menonton drama atau musikal yang dikerjakan oleh member lainnya.

"Mereka datang untuk menonton drama musikalku dan memberi dukungan. Mereka juga memberi kritikan. Karena mereka adalah teman-teman yang mengenalku dengan baik, aku bisa mempercayai mereka," ungkap Yoseob.

Beast: Saling Mendukung Solo Karier Para Member

Setiap member juga selalu menghormati pekerjaan solo masing-masing dan berusaha enggak terlalu ikut campur juga memberi kebasan buat tiap member untuk bisa bebas berkarya di luar Beast. Menurut Yoseob, walau selalu memberi dukungan dan kritikan, mereka tahu banget hal apa yang paling dibenci oleh masing-masing sehingga semuanya selalu melakukan hal itu dengan berhati-hati enggak bikin salah paham atau kesal satu sama lain.

"Sekarang, dibandingkan mencari perpedaan, kami selau berusaha mencari cara bagaimana agar bisa terus maju jadi lebih kompak dan lebih baik bersama-sama," papar Yoseob.

(Baca juga: Lee Kikwang Beast Mengaku Tinggi Badannya Bertambah)

(aisha, foto: rebloggy.com, tumblr.com)