Henry Lau: Bintang Variety Show Tapi Ingin Dikenal Sebagai Musisi (Bagian 1)

By Astri Soeparyono, Selasa, 23 September 2014 | 16:00 WIB
Henry Lau: Bintang Variety Show Tapi Ingin Dikenal Sebagai Musisi (Bagian 1) (Astri Soeparyono)

Makin sukses tampil di variety show, Henry Lau sang bintang variety show ini tetap ingin dikenal sebagai musisi.

 

(Baca juga: Henry Lau Pengin Tampil Beda Lewat Album Solo)

 

Kalau dulu Henry hanya tampil untuk bermusik, sekarang dia makin aktif di variety show. Dia ikutan Real Man yang menggambarkan delapan orang seleb menjalani pelatihan militer di barak. Tampilnya Henry di variety show ini memberikan warna tersendiri.

Dia kan berasal dari Kanada dan sama sekali buta soal kehidupan militer di Korea.  Henry sampai membawa mat yoga dan kaca mata hitam ke barak. Enggak hanya itu, Henry juga percaya aja perkataan Kangin kalau dia bisa beli amunisi dan senjata dari PX. Hi-hi-hi.

Henry Lau: Bintang Variety Show Tapi Ingin Dikenal Sebagai Musisi (Bagian 1)

Banyak kelucuan-kelucuan tanpa sengaja yang dilakukan Henry. Karena ini juga wajahnya jadi makin dikenal banyak orang. Pernah dia lagi jalan sepanjang warung makan dan bapak pemiliknya ngeliatin dia terus.

"Dia ngeliatin aku terus dan setelah 30 menit baru nyengir. Sekarang orang enggak hanya mengenal aku tapi juga merasa senang ketika ngeliat aku. Rasanya menyenangkan juga, aku bisa membuat mereka gembira dan tertawa."

(Baca juga: Henry Lau 'Suju M' Belajar Jadi Koki)

Begitu ikutan langsung, anggota Super Junior M  ini kaget banget. Awalnya dia pikir ini seperti syuting biasa dan tinggal menunggu sutradara bilang cut. Managernya pun enggak memberikan banyak keterangan apa pun soal acara ini. Ternyata Real Man benar-benar pelatihan militer dan jauh berbeda dari yang dibayangkan. Sampai-sampai dia ingin berhenti.

Henry Lau: Bintang Variety Show Tapi Ingin Dikenal Sebagai Musisi (Bagian 1)

"Aku sempat kepikiran berhenti di  hari ketiga atau ke empat. Aku bilang sama produser kalau ini terlalu berat dan aku pingin menelepon manager untuk pulang. K Will (salah satu peserta Real Man) mendengar pembicraan ini dan ngajak aku ngobrol selama 40 menit. Dia bilang aku harus bertahan dan melakukan nya terus. Aku pasti udah menyerah kalau bukan perkataan K Will."

(Baca juga: Henry Lau, Bintang Variety Show Tapi Ingin Dikenal Sebagai Musisi Bagian 2)

(muti, foto: fanpop.com, rebloggy.com)