Ibukota Finlandia ini juga ditetapkan sebagai salah satu tempat paling seru untuk merayakan Imlek, lho. Meski tergolong baru mengadakan perayaan, yaitu sejak tahun 2008, Helsinki punya festival yang enggak kalah serunya. Berpusat di Lasipalatsi Square, ada pertunjukan barongsai, Chinese market, dan pertunjukan seni, salah satunya kung fu. Sebelum kembang api jadi penutup acara di Töölönlahti Bay, akan ada live screening detik-detik pergantian tahun dari Beijing. Wow.
Sydney
Selama hampir 150 tahun, perayaan tahun baru Imlek di kota ini selalu menarik untuk diikuti. Chinatown yang bernama Chinese Gardens od Friendship di daerah Darling Harbor akan didekorasi warna-warni. Enggak ketinggalan, lampion kertas yang sudah jadi ciri khas Imlek. Selain pertunjukan barongsai, sepanjang jalan dipenuhi tenda-tenda yang menjual makanan khas China. Dan, kembang api super besar yang akan jadi penutup acara.
Paris
Di Paris, penduduk lokal akan bekerjasama dengan warga keturunan China dalam menghias kota ini setiap kali menjelang pergantian tahun baru China. Dan, Imlek jadi salah satu perayaan paling penting setiap tahunnya di Paris. Kita bisa menikmati pertunjukan barongsai hasil kerjasama warga China dan seniman lokal. Dan, akan ada parade besar di sekitar Marais, Belleville dan 13th yang jadi festival China terbesar di Prancis.
Beijing
Tentu saja ibu kota China ini jadi pusat perayaan Imlek terbesar dan paling seru untuk dikunjungi. Everything is bigger, better, louder, longer, brighter, and noisier than anywehere else. Rumah-rumah akan dibersihkan, pakaian baru akan dipakai, dan akan banyak parade, akrobat, barongsai di setuap sudut kota. Anak-anak akan berkeliling kota mengumpulkan angpao sebelum menyaksikan pertunjukan kembang api. Dan ini jadi saat yang paling pas untuk berkumpul bersama keluarga bagi masyarakat China.
(iif. Foto: allwomenstalk.com, thirdage.com)