8 Kamar Hotel Termewah

By Astri Soeparyono, Rabu, 22 Mei 2013 | 16:00 WIB
8 Kamar Hotel Termewah (Astri Soeparyono)

Buat kita yang suka kamar bergaya klasik, boleh menginap di Villa La Cupola Suite. Kamar ini benar-benar didesain dengan sentuhan Romawi. Lukisan seluas 1,8 km di langit-langit dijamin bakal bikin terperangah. Selain itu, kita juga bakal makin tercengang dengan desain tokoh mitologi Yunani yang ada di jendela kaca ruang tamu. Ck ck... Tapi walaupun klasik, kamar ini juga menyajikan sesuatu yang modern, kok. Buktinya, suite ini memiliki bioskop pribadi yang bisa menampung hingga delapan orang.

 

Kalau Ty Warner Penthouse berada di lantai 52, suite yang satu ini berada di lantai 53. Otomatis, presidential suite ini bisa menangkap pemandangan kota Tokyo plus perbuktian di sana dengan sangat cantik. Kamar seluas 1 km ini pun dilengkapi dengan king size bedroom, private living room, kolam renang indoor, dan tempat fitness pribadi. Dengan desain yang didominasi oleh kayu, kamar ini benar-benar menunjukkan ke-Jepang-annya.

 

Letak suite yang satu ini memang unik. Jika suite dan penthouse yang lain berada di lantai teratas hotel, The Bridge Suite justru menjadi jembatan yang menghubungkan dua tower hotel Atlantis. Walaupun begitu, pemandangan yang ada di suite ini enggak kalah spektakuler dengan yang lain. Berdiri di balkon seluas 243 meter, sepanjang mata kita memandang, hanya terlihat hamparan laut biru. Tsaaahh... Selain itu, kita juga bisa menikmati fasilitas seperti entertainment center yang dilengkapi dengan bar dan piano, dressing area dan walk in closet yang besar.