Hujan tiba. Keluarkan payung atau jas hujan andalan kita. Itu hal biasa. Tapi, bakal jadi enggak biasa kalau kita melihat pelindung hujan yang dipakai orang-orang di berbagai penjuru dunia. Yuk lihat kreativitas mereka!
Pernah lihat rumput dalam jas? Nah Airi Isoda (desainer pakaian asal Jepang) ini memasukan rumput ke dalam jas hujan rancangannya. Jadi Airi bermaksud memanfaatkan air hujan sekaligus menyiram rumput dalam jas hujan. Hehehe.
Enggak cuma badan yang kering kalau memakai pelindung hujan, sepatu juga! Hi-hi-hi. Sepatu ini merupakan salah satu penemuan Jepang yang dijual sekitar 60 dolar.
Hyeona Yang dan Joshua Noble dari Copenhagen Institute of Interaction Design bikin 'raincatch'. Raincatch ini bisa menangkap hujan dan membersihkan air sehingga bisa langsung diminum. Hemat air nih!