5 Alat Transportasi Canggih

By Astri Soeparyono, Sabtu, 20 April 2013 | 16:00 WIB
5 Alat Transportasi Canggih (Astri Soeparyono)

Naik transportasi adalah hal yang umum dilakukan oleh masyarakat. Apalagi untuk kita yang mempunyai banyak kesibukan dan harus pergi ke sana kemari. Ada enggak transportasi impian yang enggak pernah kita bayangkan? Contohnya seperti yang ada di bawah ini girls!

Ingin pergi naik sepeda, tapi malas mengayuh? Nah, robot ini akan membantu kita yang malas mengayuh sepeda sendiri. Cukup dengan naik sepeda seperti biasa, lalu yangakan mengayuh sepeda ini nantinya adalah sang robot yang ada di belakang. Tapi, berat sepeda dan robot jumlahnya 200 kg, girls!

Kalau naik mobil ini, pengendara dan penumpang cukup duduk di kursi saja. Selanjutnya, mobil ini akan berjalan sesuai dengan tujuan kita. Dengan ruang kapasitas untuk 7 orang dan dinding transparan, mobil ini praktis banget ya? Perkiraannya, mobil ini akan keluar pada tahun 2040.

Mobil Renault keluaran Eropa memulai debut dengan empat mobil listrik di Frankfurt Motor Show pada tahun 2009. Termasuk jenis mobil SUV dan city car, mobil ini sudah keluar pada tahun 2012.

Kendaraan listrik ini nantinya bisa disewa seperti keranjang bayi yang ada di mall. Dibuat oleh para peneliti di MIT, konsep city car akan datang di Amerika Serikat karena sudah sampai pada prototype atau kerangka mobil.

Enggak usah takut kecurian sepeda kalau punya sepeda ini. Karena, sepeda ini memiliki alat pembaca sidik jari sehingga hanya pemilik yang bisa naik. Selain itu, ban dari sepeda ini juga tidak akan bengkok. Sepeda yang dirancang oleh Chris Boardman ini diharapkan akan keluar dalam dua dekade nanti.

(atifa, foto: essence.com, net)