5 Makanan yang Buruk Buat Kecantikan Kulit

By , Minggu, 1 Desember 2013 | 16:00 WIB
5 Makanan yang Buruk Buat Kecantikan Kulit (cewekbanget)

Kepengin kulit cantik? Kalau kita memang bersungguh-sungguh dan menjaga kesehatan kulit, kita bakal mendapatkannya dengan mudah, girls. Ada banyak cara buat menjaga kecantikan dan kesehatan kulit, salah satunya dengan menghindari makanan-makanan yang memberikan pengaruh buruk buat kulit kita.

Makanan yang kandungan garamnya tinggi bisa berpengaruh buruk buat kulit kita, terutama kulit di sekitar mata. Meskipun enggak begadang semalaman, kalau kita terlalu banyak mengonsumsi garam pengaruhnya bakal terlihat di kantung mata. Selain itu, kandungan garam tinggi bisa berpengaruh sama tekanan darah.

Enggak apa-apa kalau kita suka makan daging sapi atau kambing, tapi enggak perlu berlebihan, girls. Soalnya, daging merah mengandung banyak carnitine yang bisa menyebabkan penuaan dini.

Beberapa jenis karbohidrat kayak roti putih bisa menyebabkan timbulnya jerawat dan menurunkan kolagen. Tipe karbohidrat yang satu ini bisa meningkatkan insulin. Waktu gula dari karbohidrat ini memasuki jaringan darah, mereka bakal menurunkan kolagen dan menonaktifkan antioksidan. Duh!

 

Dari sekian banyak minuman yang ada, minuman beralkohol adalah yang paling buruk buat kulit kita. Beda sama minum air mineral, minum alkohol enggak membantu mencegah dehidrasi dan menurunkan kinerja beberapa organ.

Sebetulnya, makanan apa pun yang proses memasaknya dengan cara digoreng kurang baik buat tubuh. Makanan yang digoreng bakal menyumbat pori-pori wajah dan menyebabkan tingginya kandungan minyak pada kulit juga. Makanya, makanan yang digoreng enggak baik buat tubuh.

 

(lana, foto: dailymakeover.com)