Tanpa disadari kita suka melakukan hal berikut saat sedang jomblo. Padahal sebenarnya itu bukan hal baik untuk dilakukan. Yuk berhenti melakukan hal ini saat sedang jomblo.
(Baca juga: Rahasia Jadi Cewek Jomblo Bahagia)
Kita pasti pernah menyalahkan diri sendiri atas status jomblo ini. Kurang cantiklah, kurang pintarlah, dan segala jenis kekurangan lainnya. Hal ini membuat kita merasa sedih saat jomblo. There's nothing wrong with being single. Semakin kita menyalahkan diri sendiri, kita pun akan merasa semakin sedih. Dan bagaimana kita bisa melakukan hal bagus jika merasa sedih? Jadi, berhentilah menyalahkan diri sendiri.
Jomblo = hopeless. Hal tersebut bisa saja memenuhi benak kita dalam waktu lama. Kita berpikir bahwa kita sendirian, enggak ada yang mencintai kita, dan hidup ini menyebalkan. Kita bisa saja merasakan hal tersebut tapi kita harus segera meyakinkan diri sendiri bahwa perasaan ini salah. Soalnya, kita enggak kehilangan harapan meski sudah lama banget menjomblo.
(Baca juga: Sering Diejek Gara-Gara Jomblo?)
Karena kita jomblo, kita sering banget complain soal hubungan teman dan pacarnya. Mereka yang pacaran, tapi malah kita yang merasa enggak tenang. Duh. Mungkin ini bagian dari rasa iri karena kita juga pengin merasakan hal tersebut. Masalahnya, terus-terusan mengeluh soal yang dialami orang lain enggak bagus bagi kita. Sebenarnya, dengan berbahagia saat teman bahagia bisa membuat kita lebih tenang, lho.
Kita menolak datang ke prom karena enggak punya pacar. Menolak hangout di malam minggu karena jomblo. Dan menghindari situasi atau acara lain hanya karena kita sedang enggak punya pacar. Ini harus dihentikan karena sama saja artinya dengan menyabotase kesempatan untuk bertemu si calon gebetan. Kalau hanya diam di rumah terus-terusan, bisa-bisa kita tambah lama menjomblo.
(Baca juga: 5 Cara Menjawab Pertanyaan 'Kok Masih Jomblo?')