Kim Yuna: Berprestasi di Luar Arena Figure Skating

By Astri Soeparyono, Rabu, 2 Juli 2014 | 16:00 WIB
Kim Yuna: Berprestasi di Luar Arena Figure Skating (Astri Soeparyono)

Berlatih dalam waktu lama, ditambah tekanan yang didapat menjelang pertandingan memang selalu membuat stres. Yuna mengaku sering banget merasa stres dan capek. Karena itu, begitu kompetisi berakhir, dia enggak mau memikirkan kompetisi yang sudah dilewatinya. Yuna selalu meluangkan waktu untuk beristirahat sehingga bisa terbebas dari stres ini.

Meski selalu meluangkan waktu untuk bersantai, Yuna mengaku enggak pernah merencanakan akan berbuat apa di waktu senggangnya ini, lho. "Aku hanya ingin merasakan ketenangan, baik secara fisik atau pikiran. Selama kompetisi, aku enggak bisa bersantai. Ketika akhirnya punya waktu untuk santai, aku enggak mau menghabiskannya dengan mengkhawatirkan apapun. " aku Yuna.

 

(Baca juga: Cita-citaku Jadi Atlet)

 

(iif, foto: rebloggy.com)