CNBlue Concert Tickets Quiz

By Astri Soeparyono, Kamis, 12 September 2013 | 16:00 WIB
CNBlue Concert Tickets Quiz (Astri Soeparyono)

Boice! Pengin banget nonton konser CNBlue di Indonesia Oktober nanti? Ada (masing-masing tiket senilai Rp1.000.000) buat dua orang pemenang! Mau ikutan? Caranya gampang banget, girs!

 

Download gambar CNBlue di kanal, Fun Stuff, Wallpaper.

Edit gambar jadi karya yang seru. Boleh ditambahkan gambar lain atau gambar diri kamu sendiri. Boleh ditambahkan gambar hasil coretanmu sendiri. Boleh ditambahkan foto hasil jepretanmu sendiri.

Upload karya yang sudah selesai kamu edit ke kanal Your Stuff, Fan-Art-Ic.

Tunjukkan kalau kamu memang Boice sejati lewat karyamu.

Satu orang boleh meng-upload lebih dari satu karya, asal karyanya semua berbeda (tidak berulang).

Karya yang di-upload harus hasil karya sendiri dan bisa membuktikan itu hasil karya diri sendiri.

Sertakan nama, usia, kota, akun Twitter, akun Facebook, dan email di bagian teks karya.

Buat tweet disertai link ke karya buatanmu yang sudah ter-upload dengan kalimat "Siap banget nonton CNBlue bareng @Onyitkawanku xxlinkxx #CNBluekaWanku"

Buat status, tag ke kaWanku, dan disertai link ke karya buatanmu yang sudah ter-upload dengan kalimat "Siap banget nonton CNBlue bareng kawanku xxlinkxx #CNBluekaWanku"

Tweet dan status boleh berulang kali. Keaktifan kamu di social media jadi salah satu penilaian. Tapi penilaian utama pastinya hasil karya kamu yang seru!

Kuis dimulai Selasa, 16 September 2013 dan ditutup Rabu, 16 Oktober 2013.

Pemenang diumumkan Kamis, 17 Oktober 2013.

Tiket diambil di redaksi kaWanku, 17-18 Oktober 2013 (pukul 09.00 - 17.00 WIB).

Follow akun Twitter @onyitkawanku.

Like fan page Facebook kaWanku.

Sebelum ikutan pastikan kamu bisa datang di konsernya nanti pada 19 Oktober 2013 di Jakarta.

Tiket tidak disertai dengan biaya transportasi dan akomodasi.

Pemenang harus mengambil sendiri tiketnya ke kantor kaWanku pada waktu yang ditentukan. Bisa diwakilkan oleh orang tua dengan syarat membawa fotokopi kartu pelajar peserta dan fotokopi kartu tanda penduduk orang tua. Jika tidak maka hadiah akan hangus.

Keputusan juri tidak dapat diubah dan diganggu-gugat.

Goodluck!