Don't Say It Unless You Mean It

By Astri Soeparyono, Rabu, 1 Mei 2013 | 16:00 WIB
Don't Say It Unless You Mean It (Astri Soeparyono)

Waktu pacar telat jemput, kita langsung maafin dia karena enggak tega. Biar buat perasaan pacar senang kita bilang kangen berat ke dia, padahal sebenarnya enggak. Perasaan ke pacar sudah enggak sama lagi kayak dulu, tapi kita tetap bilang sayang karena takut kesepian.

Hey, hey, jangan semudah itu mengatakan hal yang sebenarnya enggak pengin kita katakan. Walaupun kedengerannya sederhana dan sepele, kata maaf, kangen, sayang dan kata lainnya punya makna lebih kalau kita benar-benar tulus mengatakannya. Watch out your words, girls!

 

Kalau kita memang enggak salah, jangan ucapkan kata-kata ini cuma buat menenangkan suasana. Kadang kata maaf otomatis keluar waktu kita melakukan kesalahan kecil, kayak waktu lama balas chat pacar. Kalau kita dan pacar sudah sama-sama pengertian, kita enggak perlu terlalu sering mengatakan maaf, kok. Apalagi cuma buat formalitas.

 

Kita enggak terlalu kepengin bertemu pacar, tapi sengaja ngomong kangen buat ngejaga perasaan pacar. Hal kayak gitu enggak perlu dilakukan, kok. Perasaan kangen sama pacar pasti bakal datang dengan sendirinya, apalagi kalau kita benar-benar sayang dan sudah lama enggak ketemu pacar. He-he-he.

 

Waktu berantem hebat sama pacar, kadang kita merasa sudah enggak tahan lagi dan kepengin putus. Hati-hati sama perasaan kayak gini, girls. Waktu berantem, pikiran kita dikuasai emosi dan bisa saja yang kita pikirkan saat itu cuma emosi sesaat. Jangan dengan gampang mengatakan kepengin putus, salah-salah kita malah menyesal dan pengin balikan.

 

Sebelum kita yakin sama perasaan sendiri, sebaiknya enggak usah buru-buru bilang sayang. Siapa tahu itu cuma rasa suka, karena gebetan cakep, jago main basket dan pintar di kelas.

 

Dua kata ini wajib kita ucapkan waktu menerima perlakuan baik dari orang lain. Beberapa orang malah sulit buat mengatakan frase ini, sedangkan yang lainnya malah gampang mengatakannya. Biar kata ini bermakna lebih, ucapkan terima kasih pada waktu yang tepat buat pacar. Misalnya waktu dia habis membantu kita atau membuat hari kita menyenangkan. Jangan lupa juga buat mengucapkannya setelah dia mengantar atau jemput kita pulang.

 

(lana, foto: vivosempressa.tumblr.com)