Sampai sekarang ini mereka enggak pernah suka sama satu cewek yang sama. Dan kalau suatu hari itu terjadi, mereka akan bersaing sengit lewat pertandingan scrabble! Kita enggak salah baca, memang scrabble! Inilah permainan yang mereka pilih untuk menentukan siapa yang berhak mendapatkan si cewek pujaan.
Kalau suatu saat mereka sampai suka sama cewek yang sama. Tapi, mereka bilang sih sampai saat ini mereka enggak pernah mengalaminya.
"Kalau suatu hari itu terjadi, kami akan bertarung (scrabble) sampai akhir. Atau dengan bertanding kemampuan main noughts and crosses," kata Louis.
Mereka juga enggak sungkan buat ngobrolin masalah cewek. Kadang, karena mereka selalu bersama, mereka sharing soal masalah cewek bareng-bareng, di bangku belakang mobil dalam perjalanan dari satu show ke show lainnya. Yuk, kita ungkap rahasia mereka soal cewek dan love.
Kalau urusan cewek, Liam paling romantis dibandingkan dengan anggota lain dari boy band asal Inggris ini. Selain karena memang sudah lama punya pacar, Liam memang suka melakukan hal manis untuk pacarnya. "Aku pernah membelikan tiket buat ke Los Angeles pas dia ulang tahun, karena waktu itu aku di sana dan dia pengin ketemu," aku Liam.
Sebenarnya Liam pernah dibikin patah hati oleh seorang cewek dulu, tapi itu enggak bikin sikapnya berubah atau jadi cuek sama cewek.
"Waktu kecil aku orangnya mudah tertipu. Kalau ada cewek yang suka sama aku, teman-teman pasti nyuruh aku nembak dia. Dan biasanya aku menurut. Tapi suatu kali pernah aku disuruh nembak di depan umum cewek yang sebenrnya enggak suka sama aku. Aku ditolak mentah-mentah, aku malu banget," kenang dia.
Harry paling tahu kapan dan di mana dia harus ngomong manis sama cewek. Makanya, kalau sedang ada acara bareng cewek-cewek, biasanya Harry yang akan pulang dengan nomor telepon cewek terbanyak.
Walaupun Harry enggak mengakuinya, anggota One Direction lainnya sepakat kalau Harry yang paling flirty. Menurut Harry, salah satu cara menarik perhatian cewek adalah bisa nge-dance. "Bisa nge-dance memang sangat ngebantu," akunya.