Suka makan steak, girls? MLA (Meat & Lifestock Australia) bekerjasama dengan Meat Me Steakhouse mengadakan kompetisi makan khusus buat kita pecinta steak. Sebelum ikutan, cek dulu 4 fakta seputar kompetisi meat me eating challenge ini.
(Baca juga: Grand Finale Medium Rare Cup Bersama MLA: Daging Australia Dalam Makanan Khas Indonesia)
Sebagai produsen daging sapi berkualitas, MLA dan Meat Me sebagai steakhouse yang mempersembahkan steak dengan rasa enak menantang kita untuk menghabiskan 1 kg Australian Angus Rump Steak, ditambah ½ kg sosis dan ½ kg mashed potato. Untuk mengikutinya, kita cukup membayar makanan ini seharga Rp 288.000 saja. Oh ya, kompetisi ini hanya berlaku untuk satu orang, jadi enggak bisa sharing, deh, he-he.
Untuk bisa menjadi pemenang, kita harus segera menghabiskan semua makanan tersebut dalam waktu singkat. Maksimal, kita hanya punya waktu 45 menit. Dari keempat outlet tersebut, nantinya akan dipilih pemenang yang berkesempatan mendapatkan hadiah berupa tiket pesawat dan voucher hotel untuk 2 hari 2 malam di Phuket, Thailand.
Kompetisi ini diadakan di keempat cabang Meat Me Steakhouse, yaitu di Mall Kota Kasablanca, Lippo Mall Kemang Village, The Breeze BSD City, dan Meat Me Café di Jalan Bandengan Utara No 19. Kompetisi ini berlangsung tanggal 4 Januari sampai 19 Februari 2016.
Ada hal lain yang sebenarnya ingin disampaikan lewat acara ini. Yaitu, memberikan edukasi tentang cara menikmati steak yang tepat sehingga kita bisa merasakan enaknya daging sapi, khususnya daging sapi Australia. Sebaiknya hindari steak yang dimasak well done dan cobalah steak yang dimasak medium rare karena rasanya akan lebih enak. Selain itu, steak yang dimakan tanpa tambahan saos juga memberikan sensasi berbeda ketika dikunyah di mulut.
Untuk informasi lebih lanjut, kita bisa melihatnya di www.themainmeal.com.au atau di Instagram @steakhour, Facebook Australian Beef Indonesia dan Twitter @IronFamID.
(Foto: dok. MLA)