Membaca penjelasan ini bakal seperti belajar biologi. Lumayan, bisa menambah pengetahuan umum kita.
Seorang cowok dianggap jantan jika ia memiliki postur tubuh tinggi, tegap, kekar, dan kuat. Sifat atau ciri maskulin tersebut ternyata bukan ditentukan dari jenis kelaminnya, melainkan didapatkan dari kromosom Y dan berbagai mutasi di dalam tubuh.
Manusia terlahir dengan 46 kromosom yang terdiri dari 23 pasang. Adalah kromosom X dan Y yang menentukan jenis kelamin seseorang. Mayoritas cewek memiliki 46XX dan mayoritas cowok kromosomnya 46XY.
Penelitian membuktikan bahwa ada varian dalam setiap 1.000 kelahiran. Misalnya, ada orang yang terlahir dengan satu kromosom X atau satu kromosom Y, serta ada juga yang terlahir dengan lebih dari satu kromosom X atau Y.
"Tidak semua perempuan memiliki kromosom XX dan tidak selalu laki-laki itu XY, ada banyak sekali varian," papar dr. Roslan Yusni Hasan, Sp.BS, dari RS Mayapada Jakarta, Kamis (28/1/16).