Sering melihat para seleb memakai kaos besar tapi enggak pakai bawahan lagi, alias no-pants-look? Ingin mencoba tapi masih ragu gimana memakainya? Ini dia 5 inspirasi memakai kaos sebagai dress dari para seleb Hollywood.
(Baca juga: Inspirasi Keren Gaya Casual Oversize T-Shirt Dress)
Kendall Jenner ngasih contoh kalau kita harus memadukan gaya yang cuek dengan sedikit 'dandan' supaya memperlihatkan kalau kita memang siap ke luar rumah. Dan baju yang kita pakai memang bukan kaos longgar buat leha-leha di rumah aja. Memadukan kaos oversized dengan sepatu high heels atau pump ini bikin penampilan kita kelihatan stylish.
(foto: whowhatwear.com)
(foto: huffingtonpost.com)
Dengan bantuan bold makeup atau lipstick dengan warna berani, penampilan kita main lengkap, seperti gaya Lily Collins ini.
(Baca juga: Trend To Try: OVersized Coat)
(foto: perezhilton.com)
Salah satu seleb yang suka banget bergaya no-pants look ini adalah Rihanna. Coba gaya Riri memadukan kaos sebagai dress ini dengan sneakers dan topi cute.
(foto: dailymail.co.uk)
Dari semua gaya no-pants look ala Miley Cyrus, ini kayaknya yang paling chic dan bisa kita coba. Padukan kaos oversized dengan outer yang berukuran besar juga. Boleh kemeja flannel seperti Miley ini atau chambray.
(foto: styleblazer.com)
Untuk membuat penampilan kita makin seru, aksesori bisa membantu. Misalnya memakai beberapa jenis aksesori berwarna cerah seperti yang dipakai Rita Ora ini. Gelang, kalung, sampai beanie. Mau coba, girls?
(Baca juga: 8 Fashion Item Yang lebih Baik Beli Bekas Daripada Baru)
(foto: pinterest.com)