Tutorial Menyamarkan Garis Hitam Di Pinggir Bibir Dengan Makeup Natural

By Astri Soeparyono, Kamis, 5 November 2015 | 17:00 WIB
Tutorial Menyamarkan Garis Hitam Di Pinggir Bibir Dengan Makeup Natural (Astri Soeparyono)

Enggak sedikit dari kita memiliki kulit bibir yang bergaris hitam, ya, kan? Aku sendiri juga merasa begitu, ada garis hitam di pinggir bibir, yang kalau dirasa kurang menarik kalau dilihat, he-he-he. Namanya cewek pengennya punya bibir juga bagus merah delima, terkadang ada juga maunya punya bibir warnanya enggak menor tetap cerah berwarna merona biar keliatan segar enggak pucat. Nah, kebetulan aku di sini mau ngasih tutorial beserta sedikit tipsnya agar garis hitam bibir tersamarkan tetapi tetap natural terlihatnya.

(Baca juga: Tutorial Pretty Pink Pastel Lipstick)

Buat kalian yang memang suka dengan hal berbau natural, enggak menor cara ini cocok juga selain untuk menyamarkan garis hitam yang ada pada pinggiran bibir tetapi untuk membuat bibir berwarna segar tetapi tetap terlihat natural, alatnya mudah banget, kok, enggak ribet. Berikut apa saja yang digunakan:

Tutorial Menyamarkan Garis Hitam Di Pinggir Bibir Dengan Makeup Natural

Warna Peach ini bagi yang memiliki bibir berwarna cokelat kehitaman bagus untuk menyamarkannya. Terutama garis pinggir bibir yang cokelat terlihat jelas, kalau dioles lipstick berwarna peach tipe creamy, coverage-nya langsung jelas.

Warna merah tua seperti ini jangan takut untuk memainkan warnanya. Nah...kebetulan warna ini aku pakai juga dalam proses tutorial ini.

Aku lebih memilih Lip Essence karena efek menutup garis pada bibir lebih terasa daripada lip balm

(Baca juga: Tips Memilih Lipstik Merah Sesuai Jenis Kulit)

Tutorial Menyamarkan Garis Hitam Di Pinggir Bibir Dengan Makeup Natural

1. Bersihkan dahulu bibir yang ingin kita aplikasikan pewarna bibir, agar hasilnya sempurna.

2. Aplikasikan Lipstick Peach pada pinggir garis bibir yang dirasa berwarna gelap.

3. Baurkan perlahan merata agar bergradasi dengan warna bibir asli kita.

4. Aplikasikan Lipstick Merah pada bagian dalam bibir saja, sedikit.

5. Kemudian baurkan perlahan dan merata, sampai tidak terlihat celah warna bibir asli.

6. Aplikasikan Lip Essence pada bibir sedikit saja dari tengah.

7. Baurkan merata, pada bagian bawah bibir, untuk bagian atas bibir sedikit saja jangan terlalu banyak seperti pada bibir bagian bawah.

(Baca juga: Inspirasi Warna Lipstik Dari Karakter Harry Potter)

Hasilnya bisa dilihat warna bibir tetap natural, lembab dan warna bibir pun juga menjadi segar. Bibir yang memiliki garis hitam kini tertutupi dan terlihat bak bibir asli berwarna pink.

Tutorial Menyamarkan Garis Hitam Di Pinggir Bibir Dengan Makeup Natural

So, enggak usah takut malu lagi dengan cara ini. Garis bibir yang berwarna hitam bisa tersamarkan dengan warna campuran lipstick yang terlihat natural ini, siapapun bisa mencoba cara ini. Selamat mencoba!

(Baca juga: Video Tutorial "No Makeup" Makeup Yang Sangat Natural)

Tutorial Menyamarkan Garis Hitam Di Pinggir Bibir Dengan Makeup Natural

(@leeviahan1/ www.leeviahan.com)