Mengenal Bulimia dan Bahayanya Buat Cewek

By , Rabu, 8 Oktober 2014 | 16:00 WIB
Mengenal Bulimia dan Bahayanya Buat Cewek (cewekbanget)

Gara-gara pengen punya badan bagus kayak model, banyak cewek yang terobsesi sampai rela ngelakuin segala cara buat kurus dan cantik kayak model. Bahkan banyak diantara cewek-cewek itu mengidam eating disorder semacam bulimia atau anorexia. Sebelum kita bertindak lebih jauh untuk menguruskan badan coba cari tahu dulu mengenai bulimia dan bahayanya buat tubuh kita. So, love yourself for whatever you are, girls!

(Baca juga : Eating Disorder Dialami 38 Orang Indonesia)

Bulimia adalah kondisi seseorang yang punya perilaku abnormal terhadap makanan. Biasanya ditandai dengan memuntahkan makanan sesaat setelah makan. Bulimia timbul karena pikiran yang negatif terhadap bentuk tubuh dan obsesi untuk kurus.

Mengenal Bulimia dan Bahayanya Buat Cewek

Secara teratur selalu memuntahkan makanan sesaat setelah makan apa pun. Cewek yang mengidam bulimia enggak hanya memuntahkan main course-nya, tapi juga dessert, snack, dan apapun yang ia makan untuk mengurangi berat badan.

(Baca juga : Mengenal Eating Disorder)

Non-purging bulimia adalah cara menurunkan berat badang dengan berolahraga yang berlebihan. Apa lagi setelah makan, cewek yang mengidam bulimia jenis ini pasti langsung berusaha mengurangi kelebihan kalorinya dengan segala cara.

Mengenal Bulimia dan Bahayanya Buat Cewek

Bulimia termasuk kedalam jenis gangguan mental, gangguan ini timbul dari adanya pandangan negatif terhadap bentuk tubuh sendiri dan depresi. Seperti kebanyakan gangguan mental lain, bulimia juga berpotensi dari keturunan atau genetik

(Baca juga : Lady Gaga Melawan Bulimia)

Jika kita mengalami bulimia, hal paling tepat untuk menyembuhkannya adalah dengan berkonsultasi dengan psikolog. Karena bulimia termasuk gannguan mental yang disebabkan oleh pikiran negatif dan depresi. Cara penyembuhannya bisa dengan terapi secara rutin.

(razan, foto : giphy.com, weheartit.com)