5 Tips Mengubah Reputasi Buruk di Sekolah Menjadi Lebih Baik

By Marti, Kamis, 13 Juli 2017 | 02:55 WIB
5 Tips Mengubah Reputasi Buruk di Sekolah Menjadi Lebih Baik (Marti)

Apa benar ada cara mengubah reputasi kita di sekolah menjadi lebih baik? Tiap orang pasti pernah melakukan kesalahan di manapun dan kapanpun. Saat terjadi masalah, kita merasa bingung merubah reputasi kita lebih baik seperti dulu.

Sebenarnya ada cara yang bisa kita coba untuk mengubah reputasi diri di sekolah yang tadinya buruk menjadi lebih baik.

Kalau kita sudah terlanjur mendapat label buruk dari teman sekolah, sebaiknya kita melakukan perubahan. Jujur saja, butuh kerja keras untuk melakukan perubahan tapi cara ini berguna saat teman-teman kita menyadari perubahan positif kita.

Jangan melakukan white lies, hanya untuk membuat mereka tertarik dengan kita. Coba lebih ramah kepada siapapun termasuk haters kita.

Yang terpenting, kita harus sadar tiap melakukan kesalahan dan berusaha memperbaiki atau menyelesaikannya dengan baik. Coba cari tahu pemicu permasalahan ini, minta maaf kepada orang itu bila perlu.

Saat kita berhadapan dengan rumor buruk di sekolah, coba cari akar gosip tersebut. Saat mencari tahu, hindari sikap emosi atau drama. Kumpulkan seluruh informasi secara detail dan hubungkan permasalahan untuk mencari jawaban dan alasan mereka melakukan itu.

Kalau sahabat kita ikut menghampiri dan bilang, "Aku mendengar hal ini dan itu dari orang lain, apa benar?" coba dengarkan dulu cerita mereka sampai selesai tanpa penjelasan.

Setelahnya, coba perbaiki cerita dengan menjelaskan secara detail apa yang sedang terjadi. Minta bantuan mereka mencari tahu siapa yang menceritakan hal ini. Tetap bersikap dewasa supaya bisa menghadapi masalah ini lebih baik dan orang lain percaya kalau ini hanya rumor palsu.

Reputasi buruk terjadi dari lingkaran terdekat kita. Artinya, ada seseorang yang sengaja menjatuhkan kita saat mengetahui sesuatu soal kita. Coba deh pikirkan baik-baik, pasti kita sering curhat atau menceritakan rahasia kita dengan sahabat.