Pernah enggak memikirkan berapa lama waktu yang kita habiskan untuk memakai make up? Atau berapa lama waktu yang kita habiskan untuk menata rambut? Ternyata, ada yang menghitung berapa lama waktu yang umumnya dihabiskan cewek-cewek. Dan, hasilnya lumayan bikin shock, lho, he-he-he.
Tahu enggak, girls, kalau umumnya setiap cewek dalam seumur hidupnya menghabiskan waktu untuk berdiri di depan pintu lemari dan bingung memilih mau memakai baju apa. Wajar, sih, mengingat cewek selalu ingin tampil sempurna sehingga menghabiskan banyak waktu untuk hal ini, hi-hi-hi.
Kalau dikumpulkan dalam seumur hidup, kita butuh waktu untuk mendapatkan kulit cerah bercahaya. Soalnya, 44 hari ini adalah waktu yang dibutuhkan moisturizer untuk bekerja dengan sempurna. Jadi kalau kita baru saja memakai moisturizer dan hasilnya belum kelihatan, kita harus sabar menunggu sampai 44 hari, girls.
Sekarang, kita memang susah banget untuk lepas dari gadget. Seumur hidup, kita menghabiskan waktu hampir atau tepatnya di depan handphone, lho. Waktu ini terbagi dalam beberapa aktivitas, seperti mengobrol di telepon, mengirim pesan, eksis di sosial media, main games, dan browsing.
Siapa, sih, yang enggak suka belanja? Apa lagi cewek. Saking sukanya, dalam seumur hidup kita menghabiskan waktu untuk berbelanja, girls. Kalau cowok, sih, bilang waktu ini banyak banget, tapi cewek merasa enggak, tuh, he-he-he. Dan, ini belum termasuk window shopping serta belanja online, lho. Kalau ditambahkan, bisa makin banyak, nih.