Cara Mengatahui Siapa yang Unfollow kita di Twitter, Instagram, dan Facebook

By Astri Soeparyono, Kamis, 11 Februari 2016 | 07:39 WIB
Cara mengetahui siapa yang unfollow kita di Facebook, Twitter, dan Instagram. (Astri Soeparyono)

Merasa teman atau followers kita berkurang? Penasaran sama siapa aja orang yang un-friend atau unfollow kita di social media? Situs online Telegraph.co.uk ngasih tahu beberapa cara mengetahui siapa yang unfollow kita di Twitter, Instagram, dan Facebook, nih!

(Baca juga: Tips Aman dari Followers Jahil di Twitter)

Unfollowers.com bisa memberitahu kita akun yang unfollow dan yang enggak follow back (follback). Kita hanya bisa mengetahui orang yang unfollow setelah kita install aplikasi ini.

1. Masuk ke Unfollowers.com dan klik Add Acount.

2. Klik Add Twitter Account dan masukkan data log in. Unfollowers.com enggak akan mengunggah sesuatu tanpa izin kita.

3. Pilih New Followers atau Not Following Back pada sisi kiri laman. Klik Setting kalau mau mengatur email notifikasi per hari atau per minggu.

(Baca juga: 6 Inspirasi Cara Flirting via Twitter dari Para Seleb)