5 Cara Membagi Waktu Pacaran Saat Kuliah Dengan Kesibukan Yang Bertambah

By Ifnur Hikmah, Kamis, 24 Maret 2016 | 07:08 WIB
Foto: surfme.wordpress.com (Ifnur Hikmah)

Saat sudah masuk kuliah, tentunya kehidupan kita berubah. Salah satunya adalah kita akan bertambah sibuk karena enggak hanya harus kuliah dengan jadwal yang enggak seteratur waktu SMA, mengerjakan tugas yang banyak banget sampai ke kegiatan organisasi yang juga menyita waktu. Sampai-sampai waktu untuk pacar jadi berkurang deh. Tapi, enggak usah khawatir, girls, karena ada 5 cara membagi waktu pacaran saat kuliah dengan kesibukan yang bertambah.

(Baca juga: Bedanya Pacaran Pelajar SMA Dengan Mahasiswa)

Saat sudah kuliah, banyaknya tugas yang diberikan oleh dosen akan menyita waktu kita. Jadi, mungkin saja kita jarang bertemu dengan pacar. Untuk mengakalinya, kita bisa bikin tugas bareng. Misalnya janjian di perpustakaan kampus. Kehadiran pacar juga bisa membuat kita tambah semangat menyelesaikan tugas, lho.

Beda jadwal kuliah membuat kita dan pacar jadi jarang bertemu. Enggak mungkin banget deh sekarang kita bisa janjian selalu pergi atau pulang kuliah bareng seperti waktu sekolah dulu. Tapi, bukan berarti kita enggak bisa bertemu pacar. Jika punya waktu kosong, misalnya di sela jam kuliah, kenapa enggak datang ke kampus pacar dan memberikan kejutan? Bisa juga sambil membawa makan siang untuk pacar. Dijamin dia pasti senang, deh.

(Baca juga: Hal Yang Perlu Diketahui Saat Pacaran Sama Cowok Yang Sudah Kuliah)

Walaupun enggak bisa bertemu setiap saat, bukan berarti komunikasi di antara kita dan pacar jadi terputus. Tetap usahakan untuk mengirim teks, tapi jangan terlalu berharap pacar akan membalasnya saat itu juga. Enggak perlu langsung marah kalau pacar membalas chat kita lama karena bisa saja saat itu dia tengah kuliah atau ada kegiatan organisasi.

Biasanya weekend adalah waktu libur. Kalaupun ada jadwal kuliah, biasanya enggak terlalu padat. Sehingga kita bisa memanfatakan weekend dengan nge-date sama pacar sekaligus membayar waktu enggak ketemuan beberapa hari sebelumnya. Kalau pacar atau kita ada jam kuliah di weekend, kenapa enggak ditemani? Setelah itu, kita bisa pergi cari tempat makan seru, deh.

(Baca juga: Tanda-Tanda Pacaran Enggak Ganggu Waktu Belajar)