Snapchat Jadi Sosial Media Yang Paling Populer Sekarang

By Muti Siahaan, Senin, 6 Juni 2016 | 01:05 WIB
snapchat (Muti Siahaan)

Kalau dulu Twitter jadi salah satu penggerak sosial media dan paling banyak digunakan orang, sekarang udah enggak. Snapchat berhasil menggantikan posisi Twitter sebagai sarana sosial media yang paling banyak. Dalam sehari Snapchat digunakan oleh 150 juta penguna.  Bisa jadi ini karena membuat penggunanya bisa melihat seolah-olah berkontak langsung dengan si pengguna Snapchat, terutama kalau itu seleb.

Sementara itu Twitter digunakan oleh 310 juta per bulannya. Jadi diperkirakan jumlah penggunanya dalam sehari hanya sekitar 14 juta.   Namun, banyak pengamat melihat kalau umur ketenaran Snapchat akan sulit mengalahkan Twitter. Karena Snapchat punya kelemahan yaitu hanya bisa dilihat 24 jam dan setelah itu hilang.