Kalau Sahabat Cowok Melakukan 10 Hal Ini, Itu Tandanya Dia Suka Sama Kita

By Ifnur Hikmah, Senin, 16 Oktober 2017 | 11:12 WIB
tindakan sahabat cowok yang sebenarnya naksir kita (Ifnur Hikmah)

Saking dekatnya, kita enggak pernah berpikir ada makna lain di balik sikap atau perhatian yang diberikan sahabat cowok.

Tanpa kita sadari, sikap yang kita anggap biasa-biasa saja, bagi sahabat, itu adalah kode kalau dia naksir kita.

Nah, kalau sahabat cowok melakukan 10 hal ini, itu tandanya dia suka sama kita.

(Klik di sini untuk melihat ciri-ciri sahabat cowok yang pengin lebih dari sekadar sahabat.)

Kalau sahabat cowok diam-diam naksir kita, dia akan selalu menepati janji yang pernah dia buat. Bahkan jika kita mungkin saja sudah lupa akan janji itu.

Atau janji yang diucap sepintas lalu, tapi benar-benar dianggap serius oleh sahabat.

Bukan hanya kita aja yang selalu berinisiatif untuk memulai pembicaraan. Melainkan, dialah yang jadi orang pertama dalam membuka pembicaraan dan menggiring kita untuk terlibat obrolan yang seru.

Jadinya, ngobrol dengan dia enggak pernah terasa membosankan.

Kalau sahabat kita terus mencari topik baru ketika pembicaraan sudah mulai dingin atau kita menunjukkan tanda-tanda ingin mengakhirinya, itu berarti dia suka sama kita karena pengin terus ngobrol.

(Baca juga: tanda kalau sahabat cowok cuma pengin temenan aja)

Enggak selamanya ketika sahabat cowok bertanya kita sedang dekat dengan siapa atau naksir siapa itu benar-benar murni bertanya karena penasaran.

Bisa saja itu cara dia untuk mencari tahu siapa yang jadi saingannya, he-he. Kalau dia terus-terusan bertanya, atau bahkan pengin ketemuan, kita bisa curiga nih kalau dia sebenarnya diam-diam suka sama kita.

Cowok dan emoji itu bukan dua hal yang bisa digabungkan jadi satu. Cowok biasanya suka males mengirim chat pakai emoji.

Jadi, ketika sahabat cowok kita rajin memakai emoji, terlebih emoji lucu yang bisa bikin kita tertawa, kita boleh kok berpikir kalau dia suka sama kita. Dan, emoji ini menjadi cara dia untuk menunjukkan perhatannya.

(Baca juga: kemampuan yang bisa bikin cewek punya sahabat cowok)

Terlebih untuk hal yang jarang diperhatikan cowok, seperti memuji potongan atau gaya rambut dan fashion kita.

Karena, hal ini biasanya luput dari perhatian cowok, kecuali jika cowok itu peduli pada kita.

Enggak ada angin, enggak ada hujan, tiba-tiba saja sahabat cowok mengirim chat. Saking randomnya, bisa saja dia mengirim teks asal alias random

Yang penting, setelah itu dia bisa ngobrol lama, deh, sama kita. Mengirim pesan ketika enggak ada hal penting yang pengin dibahas menjadi tanda kaalu sahabat pengin lebih dekat sama kita.

(Baca juga: 10 pasang cewek dan cowok di drama Korea yang #FriendshipGoals banget)

Misalnya, flirting di depan kita, menggoda soal idola kita yang terkena gosip tertentu karena pengin melihat kita ngambek, dan hal-hal lainnya.

Bagi cowok, ini adalah cara mereka menunjukkan perhatian karena enggak selamanya perhatian mereka tunjukkan secara langsung.

Kalau dia jadi opang pertama yang mengganggu kita ketika idola kita kalah di ajang award, bukan berarti dia mengejek. Melainkan peduli, karena buktinya dia meluangkan waktu mencari tahu kabar terbaru idola kita.

Dia tahu kalau kita suka kesal ketika dia mulai membangga-banggakan dirinya. Namun, dia sering banget melakukan hal itu.

Bukan karena dia pengin ktia merasa terganggu, melainkan itu caranya agar kita sadar akan keberadaannya dan membuat kita terkesan, deh.

(Baca juga: 6 hal yang pasti kita rasakan kalau punya sahabat cowok)

Enggak peduli apapun yang kita post di Instagram, Twitter, atau Path, dia selalu memberikan love.

Bahkan, foto atau status yang sebenarnya merupakan curhatan pribadi dan enggak ada hubungannya dengan dia.

Bahkan kesamaan kecil sekalipun bisa jadi hal luar biasa bagi dia. Kita pun menangkapnya bercanda. Tapi, secara tersirat, dia bermaksud serius.

Harapannya, sih, dengan tahu kalau kita punya banyak kesamaan dengan dia, kita jadi suka, he-he.

(Baca juga: 5 tanda enggak terbantahkan kala sahabat cowok dima-diam naksir kita)