Cewek enggak boleh lemah dan manja, itu yang bisa kita lihat dari Rapunzel. Terkunci di menara, Rapunzel berusaha keras untuk bisa keluar, ia menggunakan rambut panjangnya untuk mendaki dan mengikat penyusup.
Di akhir cerita pun, Rapunzel membuktikan Princess Disney enggak selalu harus berambut panjang dan indah.
Merida berbeda dengan Princess Disney kebanyakan, meskipun cenderung cuek dan tomboy, Merida membuktikan kalau cewek juga pemberani.
Dengan rambut khasnya, Merida jadi Princess Disney yang inspiratif banget.
Menjadi anak dari kepala suku enggak bikin Moana jadi cewek yang berlaku seenaknya, justru malah sebaliknya.
Moana memiliki jiwa petualang yang tinggi dan selalu ekspresif. Dia berani untuk mencari jati dirinya yang sesungguhnya tanpa label sebagai anak kepala suku.
Sebagai princess pertama dari negara Latin, Elena mampu menunjukkan kalau cewek bisa menjadi pemimpin.
Hal ini dilihat dari jalan cerita yang menunjukkan Elena mengambil alih untuk memimpin Kerajaan Avalor sejak dari muda.