Saat ini bikin konten kreatif (tulisan, foto, video, dll) untuk di blog, website atau medsos memang lagi jadi tren dan skill yang perlu banget kita miliki. Baik itu buat bekal saat kerja atau pun mengembangkan platform milik kita sendiri.
Nah, buat kita yang pengin banget memperdalam hal ini, dan kebetulan tinggal di Yogyakarta dan sekitarnya, wajib banget datan dan ikut serta di acara KANCA. Belajar seru tentang konten kreatif lewat acara KANCA yang akan diselenggarakan Sabtu & Minggu, 18-19 Maret 2017, Greenhost Boutique Hotel, Prawirotaman, Yogyakarta.
KANCA (Kawan dalam Bahasa Jawa) ini adalah sebuah festival dya hari bagi para penggemar, pencipta, dan pelaku industri konten kreatif di Indonesia. Acara ini, digagas oleh kelas menulis pop-up WritingTable, KANCA dimaksudkan sebagai pekan bagi para pencipta, pembaca, penulis, dan penerbit/media untuk belajar, berdiskusi, berinteraksi, dan merayakan kecintaan terhadap dunia konten yang baik.
“Kita Semua Teman Sepermainan” adalah tema yang diambil untuk KANCA (berarti: kawan dalam bahasa Jawa) di Jogjakarta. Ke depannya, di kota-kota lain, kata KANCA akan diganti dengan kata “kawan” dalam bahasa daerah di tempat penyelenggaraan festival ini.
Ngapaian Aja Sih di Kanca?
Banyak kegiatan seru, kita bisa pilih sesuai dengan yang kita butuhkan atau minat kita.
Kelas Kelas berbayar dengan audiens terbatas seputar penulisan dan pembuatan konten kreatif.
Ngopi Sesi santai terkait tip dan pengetahuan seputar menulis, membuat konten, maupun industri terkait dengan audiens terbatas
Bincang Kreasi Sesi terbuka untuk berbincang dan berdiskusi terkait industri konten kreatif dan para pelakunya.
Pasar Kreasi Pasar terbuka dengan booth-booth dari komunitas kreatif, pencinta buku, dan pelaku industri konten kreatif (penerbit, platform, dan media).
Pembicara Keren & Seru
Selain kelas yang temanya seru, para pembicara yang akan hadir di berbagai kelas atau sesi di KANCA juga seru-seru banget.