Hindari 6 Hal Berikut Biar Rambut Terhindar dari Ketombe

By Indra Pramesti, Senin, 15 Mei 2017 | 02:45 WIB
. (Indra Pramesti)

Salah satu masalah rambut yang paling ngeselin adalah ketombe. Ketombe enggak hanya bikin gatal di kulit kepala, tapi juga bikin kita enggak pede.

Ternyata, selain suka gonta-ganti shampoo, ketombe juga bisa muncul karena beberapa kebiasaan buruk lho, girls. 

Nah, lebih jelasnya, cewekbanget sudah merangkum beberapa kebiasaan yang bisa menyebabkan ketombe tersebut. Yuk simak!

(Baca juga: Intip Inspirasi Gaya Rambut yang Gampang dan Kece Buat Cewek Berambut Keriting)

Keramas tidak seharusnya dilakukan setiap hari. Terlalu sering keramas dapat menyebabkan kulit kepaa menjadi kering.

Padahal, shampoo yang kita gunkan untuk keramas berfungsi hanya untuk menghilangkan minyak berlebih saja, bukan keseluruhan.

Sementara tu, jarang keramas juga sama tidak baiknya, karena terlalu banyak minyak pada kulit kepala.

Rambut jadi lepek dan enggak sehat.

Jadi wajib buat kita untuk seimbang menggunakan shampoo ya, 2-3 kali dalam seminggu.

Jika keramas teratur salah satu cara supaya terhindar dari ketombe adalah dengan menggunakan conditioner setelah keramas.