3 Hal Seru yang Perlu Kita Tahu Tentang Viral Fest Asia 2017. Wajib Datang, Nih!

By Debora Gracia, Selasa, 16 Mei 2017 | 13:31 WIB
3 Hal Seru yang Perlu Kita Tahu Tentang Viral Fest Asia 2017. Wajib Datang, Nih! (Debora Gracia)

Melihat kesuksesan Viral Fest Asia tahun lalu di Bali, dengan penonton yang datang sekitar 8000 orang, maka festival musik terbesar di Asia ini kembali hadir tahun ini.

Acara ini diselenggarakan oleh grup media digital terbesar, WebTVAsia dan tahun ini akan diadakan pada 2-3 Juni 2017 di Show DC, Bangkok, Thailand.

Bakalan banyak banget performer yang bakalan seru banget dan juga ada seleb serta YouTubers dari Indonesia yang akan ikut meramaikan Viral Fest Asia 2017.

Di antaranya, ini 3 hal seru yang perlu kita tahu tentang Viral Fest Asia 2017.

Selain ada lebih dari 20 kreator Asia yang berkumpul, berkolaborasi, dan berkreasi bareng, ada beberapa penampilan dari seleb terkenal yang pasti kita tunggu-tunggu.

Ada boyband papan atas J-pop Exile The Second, grup idola Jepang Flower, dan yang paling spesial, akan ada penampilan dari seleb Kpop legendaris, Rain.

Selain itu kita bisa melihat penampilan dari AKB 48, Suran, High Color, Marmot Band, Ranz & Niana, dan masih banyak lagi.

(Tahun lalu, Viral Fest Asia diramaikan oleh penampilan Hyuna. Lihat di sini untuk tahu keseruannya!)

Indonesia enggak ketinggalan akan menghadirkan performers yang menambah keseruan dari Viral Fest Asia 2017 di Show DC, Bangkok, Thailand. Salah satunya adalah Weird Genius, yaitu grup musik dengan genre elektronik yang terdiri dari Reza Oktovian, Eka Gustiwana, dan Billy Tanner. Melihat nama besar yang sudah ada di dalamnya, enggak heran kalau grup yang berdiri September tahun lalu ini sudah mempunyai seenggaknya 81 subscribers di YouTube.