6 Drama Korea Genre Thriller-Kriminal di Paruh Pertama 2017 yang Seru untuk Kita Tonton!

By Debora Gracia, Senin, 7 Agustus 2017 | 08:53 WIB
6 Drama Korea Genre Thriller-Kriminal di Paruh Kedua 2017 yang Seru untuk Kita Tonton! (Debora Gracia)

Ke manapun ia pergi, ia selalu menyebabkan masalah karena kejenakaannya yang lucu dan aneh, karena ia adalah detektif kuno dari masa lalu yang mencoba beradaptasi dengan kehidupan modern.

Defendant menceritakan tentang Park Jung Woo yang adalah seorang jaksa di Kantor Jaksa Seoul Central District.

Suatu hari tiba-tiba dia terbangun dan menemukan dirinya seorang narapidana hukuman mati. Enggak hanya itu, Park Jung Woo menderita amnesia sementara dan enggak tahu apa yang terjadi hingga dia berada di penjara.

Dia memilih untuk berjuang agar ingatannya pulih dan membersihkan namanya sebelum waktunya habis.

(Baca juga: 7 Drama Korea Seru yang Tayang Mei 2017. Wajib Tonton!)

Shin Young Joo, seorang detektif cewek yang berkharisma bertemu dengan Lee Dong Joon yang merupakan hakim yang jujur dan adil, serta selalu mendengarkan suara rakyat kecil.

Mereka berdua bekerja sama untuk mengungkapkan kasus korupsi di biro hukum Taebaek, dan menjadi kasus terbesar yang pernah ada.

Yoo Seol Ok dari dulu sangat menyukai novel misteri dan selalu bermimpi menjadi seorang detektif, tapi akhirnya ia menyerah dari mimpinya setelah menikah.

Sampai akhirnya ia bertemu dengan Ha Wan Seung, yang merupakan detektif terkenal dan memberikan kesempatan pada Seol Ok untuk meraih mimpinya yang tertunda tersebut.

Drama yang satu ini memang enggak hanya cerita tentang kisah cinta Do Bong Soon dan Ahn Min Hyuk saja, tapi juga menceritakan kekuatan super yang dimiliki oleh Do Bong Soon.

Kekuatan yang dimiliki Do Bong Soon ini akhirnya akan terlibat dalam sebuah kasus ketika ada psikopat yang ingin menyerang sahabatnya dan menculik banyak cewek.

(Baca juga: 4 Kontroversi Mengejutkan di Balik Suksesnya Drama Korea Goblin yang Ramai Dibicarakan Netizen Korea)