7 Historical Drama Korea yang Tayang Paruh Pertama 2017 Ini Wajib Kita Tonton!

By Debora Gracia, Rabu, 6 September 2017 | 13:04 WIB
7 Drama Korea Historical yang Tayang Paruh Pertama 2017 Ini Wajib Kita Tonton! (Debora Gracia)

Drama korea yang bercerita tentang sejarah atau historical drama awalnya dianggap enggak semenarik drama korea dengan genre komedi atau romantis.

Dipenuhi dengan pakaian tradisional Korea dan bahasa yang baku bikin dramanya jadi terlihat membosankan.

Tapi sekarang drama korea historical jadi banyak diminati, lho! Lewat drama korea historical kita pun jadi bisa ikutan belajar tentang sejarah Korea Selatan dan kisah melodrama bikin dramanya jadi tambah juara.

Ini 7 drama korea historical yang seru dan tayang paruh pertama 2017. Wajib kita tonton!

Pemain : Yoon Gyun Sang, Chae Soo Bin, Kim Ji Suk

Drama yang terdiri dari 30 episode ini bisa jadi rekomendasi drakor terbaru yang wajib kita tonton.

Bercerita tentang Hong Gil Dong, anak dari Hong Ah Mo Gae, yang menciptakan sebuah revolusi selama sejarah, yaitu menjadi aktivis yang membagikan kekayaannya untuk orang yang lemah dan miskin.

Hong Gil Dong bertemu dengan Song Ga Ryeong, seorang janda yang ditinggalkan suaminya karena meninggal dibunuh oleh raja. Ga Ryeong pun ingin membalas dendam pada raja.

Pemain : Lee Young Ae, Song Seung Heon

Drama yang terdiri dari 30 episode ini menceritakan pertemuan masa lampau dan masa sekarang.

Seorang pengajar seni menemukan sebuah lukisan misterius dari Shin Saimdang, yang ternyata berasal dari dinasti Joseon.

Pemain : Joo Won, Oh Yeon Seo, Shim Hyung Tak, Jung Da Bin

Drama ini diadaptasi oleh film Korea dengan judul sama yang dirilis tahun 2001, tapi dibuat dalam bentuk historical.

Terdiri dari 16 episode, menceritakan Gyun Woo yang punya hati dingin bertemu dengan Princess Hyemyung, yang selalu menyebabkan masalah.

(Baca juga: 5 Historical Drama Korea Romantis yang Wajib Untuk Ditonton Karena Bikin Baper)

Pemain : Yoo Seung Ho, Kim So Hyun, Yoon So Hee

Drama yang terdiri dari 20 episode ini juga wajib kita tonton.

Dengan setting pada zaman Joseon, seorang putra kerajaan bernama Lee Sun yang berusaha menyelamatkan kesejahteraan rakyatnya dari organisasi Pyunsoo hwe.

Han Ga Eun adalah seseorang yang akan membantu Lee Sun untuk menjadi seorang raja.

Pemain : Im Shi Wan, Im Yoon Ah, Hong Jong Hyun

Wang Won, pangeran dari dinasti Goryeo yang tampan dan keren punya teman dari kecil, Wang Rin, yang akhirnya menjadi bodyguardnya.

Kehidupan mereka berubah setelah bertemu Han Eun San, seorang anak dari keluarga kaya yang menarik perhatian Wang Won dan Wang Rin.

Cinta segitiga pun enggak bisa dihindari.

Pemain : Yeon Woo Jin, Park Min Young, Lee Dong Gun

Drama yang akan segera tayang akhir Mei ini diangkat dari kisah nyata Prince Jinsung dan Lady Shin, di mana Lady Shin hanya menjadi ratu selama 7 hari saja.

Bercerita tentang kehidupan King Joongjong dan Queen Dangyeong, serta romansa yang terjadi di antara mereka.

Queen Dangyeong mencatat sejarah karena menjadi satu-satunya ratu dengan jabatan tersingkat selama sejarah Korea Selatan.

Pemain : Lee Jong Hyun, Kong Seung Yeon, Lee Jae Jin

Song Soo Jung adalah seorang bintang cewek yang arogan dan menilai semua bisa diukur dengan uang.

Tiba-tiba saja dia kembali pada zaman Joseon dan bertemu dengan On Dal, seseorang yang akan melakukan segalanya demi uang.

Hidup Song Soo Jung pun berubah setelah itu.

(Baca juga: 10 Karakter Orang Biasa Tapi Heroik di Drama Korea yang Menyentuh Hati Kita)