3 Alasan Kita Wajib Nonton Drama Seri ‘SWITCH’. Bisa Bikin Baper!

By Debora Gracia, Selasa, 15 Agustus 2017 | 05:15 WIB
Wajib nonton, nih! (Debora Gracia)

Vuclip, perusahaan media berbasis teknologi terkemuka, kemarin (14/8) mengumumkan peluncuran SWITCH, drama seri Viu Original pertama untuk layanan video OTT Viu.

Menceritakan tentang dua sahabat, Febby dan Emma, yang punya kepribadian saling bertolak belakang. Hingga suatu hari, kejadian enggak terduga membuat jiwa mereka tertukar. Kehidupan mereka pun berbeda seratus delapan puluh derajat setelahnya.

Drama seri ini tayang perdana kemarin, dan akan berlanjut pada setiap hari Kamis. SWITCH akan ditayangkan di Indonesia dan Malaysia. Ini 3 alasan kita wajib nonton drama seri SWITCH.

Drama seri dengan 13 episode ini diracik dengan sempurna oleh arahan sutradara Nia Dinata dan Pritagita Arianegara. Skenarionya ditulis oleh lima pemenang kompetisi menulis naskah film kisah perempuan, bagian dari Viu Female Story Festival 2017.

Menurut sutradara Nia Dinata, film ini diproduksi layaknya membuat film layar lebar. “Jadi setiap pemainnya benar-benar dilatih dari awal dan harus mendalami karakter. Bukan setiap episode baru dikasih script baru,” ujar sutradara dari film Arisan! ini.

Pemain dalam drama seri SWITCH bisa jadi salah satu idola kita, nih! Ada Morgan Oey yang berperan sebagai Richard, Karina Salim sebagai Emma, Tatyana Akman sebagai Febby, Vincent Tio, dan Asmara Abigail.

Drama seri dengan sentuhan romantis juga komedi ini dijamin bikin baper. Cerita tentang persahabatan juga cinta dengan tujuan agar lebih dekat dengan penonton.

Enggak ketinggalan, soundtrack-nya adalah lagu yang pasti lagi sering kita dengar, yaitu Dari Mata, dari Jaz akan bikin kita tambah baper.

Buat yang pengin nonton SWITCH bisa langsung mengakses https://www.viu.com atau dengan mengunduh aplikasi Viu Android dari Google Play atau Viu iOS dari Apple App Store.