Putus dengan pacar emang enggak mudah. Kita harus sedih dan patah hati, bahkan enggak jarang kitajadi enggak semangat melakukan aktivitas sehari-hari.
Tapi girls, dibalik hal yang menyakitkan pasti ada suatu hal yag bisa kita syukuri, termasuk saat kita baru saja putus dengan pacar.
Nah, berikut ini adalah 5 hal yang perlu kita syukuri setelah putus dengan pacar. Jangan sedih lagi ya…
(Baca juga: Bongkar Ketakutan Terbesar Kita Berdasarkan Zodiak. Kamu Setuju?)
Setelah menjalani up and down hubungan sama si mantan dan memutuskan untuk berpisah, enggak jarang kita bakal lebih mengenal hdiri kita sendiri.
Saat pacaran, kita terlihat terlalu manja dan ketergantungan, tapi setelah putus dan menjalani aktivitas tanpa perhatian sosok seperti pacar, kita jadi lebih bisa berkonsentrasi terhadap diri sendiri dan lebih mengenal diri.
Sebelum beneran pindah ke lain hati, ada baiknya nih kita mengenal dan mencintai diri sendiri terlebih dahulu.
Saat memutuskan menjadi pacar, pasti kita telah mempertimbangkan sendiri kualitasnya kan? Kala itu, kita tahu kalau dia memenuhi kriteria kita, meski lambat laun hubungn kita berakhir karena ketidakcocokan.
Dari hubungan yang gagal tersebut, kita jadi belajar enggak akan mengulanginya lagi dan akhirnya bertemu orang yang tepat.
Kala masih pacaran, pasti banyak banget pemicu pertengkaran, atau soal alasan mengambil keputusan yang berbeda. Jangan jadikan hal-hal tersebut kita ulangi dalam kehidupan kita.
Anggap saja setelah melewati hal tersebut kita jadi belajar sesuatu dan berubah mnejadi pribadi yang lebih baik.
(Baca juga: Bongkar Kepribadian Kita Berdasarkan Warna Kesukaan. Mana Warna Favoritmu?)
Saat pacaran, enggak jarang pacar memperkenalkan kita dengan orang lain. Mungkin saudara, teman, atau bahkan orang tuanya. Sebagian dari mereka tetap bisa menjadi relasi baik yang harus kita jaga. Enggak ada salahnya kan menjalin hubungan baik dengan orang-orang itu? Setuju?
Melihat mantan dengan ceweknya yang baru terkadang bikin kita makin sakit hati. Tapi di lain pihak, kita juga belajar untuk bisa menjadi kuat. Kita tahu bagaimana melawan perasaan sakit hati tersebut dan enggak membiarkannya terlalu mempengaruhi suasana hati kita. Kita jadi belajar, kalau dia dengan ‘semudah’ itu bisa melepaskan kita, kita juga bisa dengan mudah melepaskan dia dan membuka hati untuk orang yang baru. Setuju?
(Baca juga: 13 Tanda Cowok Enggak Punya Perasaan Suka ke Kita, Menurut Penelitian)