Warna Favorit Ternyata Bisa Menggambarkan Karakter Kita. Mana Favoritmu?

By Indah Permata Sari, Selasa, 19 September 2017 | 14:15 WIB
9 Warna Favorit Ternyata Bisa Menggambarkan Karakter Kita. Apa Warna Favorit Kamu? (Indah Permata Sari)

Girls, apa warna favorit kamu? Ternyata warna yang kita sukai bisa menggambarkan seperti apa karakter kita, lho! Dilansir dari laman seventeen.com, warna yang kita lihat terlebih lagi warna yang kita sukai bisa mengungkapkan diri kita secara spesifik.

Kita selalu bersemangat dalam melakukan hal yang kita suka. Kita selalu fokus pada tujuan serta arah kita selalu kuat. Kita enggak punya waktu untuk menebak sesuatu hal karena berpikir harus segera melakukan sesuatu.

Selain itu, kita tahu bahwa hidup ini sangat singkat dan hanya melakukan hal-hal yang memang kita rasa harus dan pantas untuk dilakukan. Enggak akan ada yang bisa menghalangi jalan kita, karena kita enggak membiarkan mereka mengganggu tujuan.

Hitam

Kita adalah orang-orang yang memikirkan diri sendiri dan seluruh dunia ini dengan sangat serius. Tapi kita juga tahu bahwa warna hitam enggak sesimpel dengan hanya menjadi ‘gelap’ atau ‘goth’ aja.

Ada sesuatu yang istimewa dari kita, dan kita tahu bahwa kita memiliki makna dan manfaat bagi orang lain. Kita suka mengontrol sesuatu dan punya cara untuk menenangkan emosi. Ini dia yang menjadi kelebihan kita,

(Baca juga : )

Yellow lovers, kita terkenal bikin orang lain senang karena aura positif kita. Kita bisa terkadang menjadi pendengar yang baik, karena kita bukan orang terlalu sensitif namun juga bukan orang yang dingin.

Kita sering terlihat bahagia di depan orang, namun kita sulit peka dengan kondisi orang yang sedang merasa sedih. Dan dalam hal cinta, kita orang yang selalu melakukan aksi dalam menunjukan rasa cinta.