5 Tanda Cowok Naksir Kita Dilihat dari Kebiasaan Chat. Kamu Pernah Merasakannya?

By Indah Permata Sari, Rabu, 10 Januari 2018 | 14:09 WIB
Jadi, dia naksir kita atau enggak, ya? | foto: dramabeans.com (Indah Permata Sari)

Enggak hanya dilihat dari isi chat, ternyata kebiasaan chat cowok juga bisa menjadi tanda dia naksir kita. Ini berarti enggak hanya kualitas chat aja, tapi kuantitasnya juga bisa menandakan dia beneran naksir kita apa enggak.

Berikut 5 tanda cowok naksir kita, dilihat dari kebiasaan chat. Kamu pernah merasakannya?

Kuantitas dia dalam melakukan chat kepada kita cukup sering, setiap hari pasti ada aja hal yang dia chat ke kita. Walaupun sekadar menanyakan ‘Lagi apa’, tapi karena dia rutin melakukan chat dengan kita maka menjadi tanda kalau dia naksir kita.

(Baca juga : )

Pernah enggak merasa kalau kita yang enggak tahu apa-apa, tiba-tiba jadi tahu segala hal mengenai seorang cowok karena dia sendiri yang sering menginfokan mengenai dirinya ke kita? Perlu kita ketahui bahwa ini juga menjad tanda dia suka kita lho, girls.

Jadi dia itu kebiasaan ngasih tahu hal-hal yang spesial baginya kepada kita, padahal kita nanya juga enggak. Hal ini bisa menjadi tanda dia naksir kita juga, karena merasa penting bagi kita untuk ikutan merasakan kebahagiaannya.

Aplikasi chatting sekarang ini memudahkan kita untuk saling kirim voice note atau rekaman lewat chat. Kalau ada cowok yang sering kirim voice note ke kita dan mengaharapkan kita untuk membalas voice note nya bisa menjadi tanda kalau dia naksir kita.

Ada kemungkinan dia belum berani untuk menelepon kita jadi dia lebih memilih untuk kirim voice note karena yang penting bisa mendengar suara kita kalau kita membalasnya.

(Baca juga :)

Baru aja kita send message kita, sudah terlihat dia lagi ‘typing’. Ini enggak hanya terjadi sekali dua kali aja tapi selalu seperti ini menandakan dia naksir sama kita. Dia enggak mau membuat kita menunggu lama supaya enggak merasa bosan saat chatting lagi dia.

Ini maksudnya, saat kita lagi chatting sama dia maka chat terakhir adalah pesan dari dia dan besoknya lagi, chat pertama diawali dari dia juga. Jadi, misalnya sebelum tidur, dia bilang ‘Good night’ lalu kita jawab ‘Iya, good night’ ternyata dia bales lagi dengan emoticon ‘J’, kita bingung dong bales apa jadi chat berakhir di situ.

Lalu besok paginya, dia duluan yang chat kita seperti misalnya, ‘Selamat pagi’. Jadi, awal dan akhir chat selalu dari dia, menandakan bahwa dia naksir kita, girls.

(Baca juga : )