7 Karakter Cowok Cuek Tapi Peduli (Tsundere) di Drama Korea Ini Dijamin Bikin Baper

By Putri Saraswati, Sabtu, 27 Januari 2018 | 10:15 WIB
Karakter cowok cuek tapi peduli di drama Korea berikut ini dijamin bikin baper penonton. (Putri Saraswati)

Dari luar terlihat dingin, arogan, dan enggak punya rasa empati. Tapi ternyata di dalam punya hati yang hangat dan jiwa pemerhati.

Bikin jatuh cinta, ini 7 karakter drama Korea cowok cuek / tsundere. Sukses membolak-balikan hati penonton nih.

(: 7 Karakter Cowok Nerd di Drama Korea yang Bikin Kita Gemas)

Yoo Jung (Cheese In the Trap)

Menjadi anak tunggal CEO kaya raya, Yoo Jung terbiasa mendapati orang lain peduli padanya hanya karena harta.

Dia pun akhirnya tumbuh menjadi sosok dingin yang enggak percaya pada orang lain, termasuk dengan cinta.

Tapi, pandangan hidupnya kemudian berubah setelah bertemua dengan Hong Seol.

(: 7 Geng Pertemanan Drama Korea yang Menggambarkan Persahabatan Sejati)

Jutek, galak, dan kasar jadi tiga kata utama yang menggambarkan karakter Ji Wook di awal cerita.

Tapi seiring berjalannya waktu, karakter Ji Wook mulai menunjukkan sisi hangat dan perhatiannya, yang selama ini dia sembunyikan, pada cewek yang dia cinta.

Pada awal kisah sosok Joong Won digambarkan sebagai cowok dingin, egois, dan narsistik. Sifat buruknya mulai berkurang setelah bertemu dengan Gong Shil.

Sikap cuek di luar, tapi perhatian di dalamnya pada sang pacar bikin penonton baper banget nih.

(: 10 Karakter Cowok di Drama Korea yang Terlalu Sempurna untuk Jadi Nyata)

Berangkat dari pengalaman pribadi dan latar belakang pendidikannya mempelajari psikologi wanita, Choi Soo Hyun enggak percaya dengan konsep cinta sejati.

Sosok dingin psikoterapis ini kemudian mulai meragukan teorinya ketika dia bertemu dengan cewek yang berhasil merebut hatinya.

Salah satu tokoh second lead syndrome paling legendaris di drama Korea.

Meski dari luar dia terlihat dingin dan enggak peduli dengan sosok Deok Seon, tapi nyatanya Jung Hwan selalu memperhatikan dan berusaha melindunginya dalam diam. Dijamin bikin baper banget!

Dingin, enggak berperasaan, dan enggak percaya dengan konsep cinta. Sosok realistis yang menggantungkan keputusan hidupnya pada statistik, fakta, dan perhitungan matang.

Tapi, perlahan karakternya mulai menunjukkan sisi hangat pada Yoon Ji Ho, teman satu rumah yang pada awalnya dia benci.

(: 5 Tema yang Paling Sering Diangkat Jadi Cerita Drama Korea, Tapi Enggak Bikin Bosan)

Pembawaannya yang tenang dan misterius bikin Min Joon jadi sosok yang sepertinya enggak mudah didekati.

Pertahanannya kemudian runtuh saat sosok nyentrik dan ekstrovert Cheon Song Yi mengisi hidupnya.

Meski tetap mempertahankan karakternya yang kaku dan dingin, Min Joon diam-diam memberikan perhatian dan menunjukkan sisi hangatnya pada Song Yi.