Tidak selalu dengan kisah cinta roman picisan atau cheesy yang membuat kita jadi suka banget sama drama Korea, tapi ada juga drama yang bikin kita nangis.
Ada banyak drama Korea yang memiliki cerita dua tokoh utamanya enggak bisa bersatu karena satu dan lain hal, atau ada juga yang ending dari dramanya gantung banget jadi bikin kita bingung ini adalah happy ending atau sad ending.
Ini 10 drama Korea dengan kisah cinta paling tragis. Sedih banget!
Shin Joon young (Kim Woo Bin) dan No Eul (Suzy) adalah teman sejak SMA dan mereka menjadi dekat karena suatu hal. Namun sebuah kecelakaan menimpa No Eul yang membuatnya hampir meninggal, dan ternyata kecelakaan itu disebabkan oleh Joon Young!
Joon Young menyalahkan dirinya sendiri dan memutuskan untuk pergi menjauh dari No Eul. Setelah dewasa, Joon Young yang berprofesi sebagai aktor didiagnosis mengalami penyakit parah.
Di saat ini dia ingin mencari No Eul dan ternyata No Eul adalah PD dari film dokumenter yang akan Joon Young lakukan.
Drama ini tragis banget karena pada akhirnya Joon Young di akhir penyakitnya mulai melupakan semua orang yang dia kenal dan Joon Young meninggal ketika bersandar di bahu No Eul.
Ada seorang cewek (diperankan oleh IU) yang mengalami perjalanan waktu ke masa lalu ke era Goryeo dan ternyata di masa itu ada cewek yang mirip dengannya namun sempat menghilang bernama Hae Soo.
Jadi, tanpa disengaja dan sangat kebetulan cewek itu menggantikan posisi Hae Soo. Hae Soo adalah adik ipar dari Wang Wook (Kang Ha Neul).