Pernah dengar istilah "boy next door"? Istilah ini digunakan untuk mendeskripsikan seorang cowok yang ramah, mudah didekati, terkadang sedikit pemalu, bisa diandalkan dan enggak neko-neko. Siapa pun yang berada di dekatnya pasti merasa nyaman.
Nah, Cewekbanget.id bikin daftar 8 seleb Korea tipe boy next door yang dijamin bikin baper, girls. Sekalian berandai-andai juga kalau mereka jadi bagian dalam hidup kita sebagai tetangga. Duh, kapan ya kesampaian?
(: 8 Kpop Idol Cowok Ini Berperan Sebagai 'Ibu' di Grupnya. Ada Idola ...)
Tipe cowok yang direbutin ibu-ibu satu RT buat dijodohin ke anaknya. Tiap jalan lewat rumah tetangga manapun selalu ditanya, "Bogum, enggak mau mampir dulu?"
Cuma keliatan saat weekend soalnya hari biasa sibuk kuliah dan magang. Tiap Minggu pagi nemenin mama dan papanya jalan sehat keliling komplek.
Kalau ketemu di tempat rame cenderung malu. Tapi saat enggak sengaja ketemu kita di depan komplek abis pulang sekolah, dia naik motor nyamperin, "Mau bareng enggak?"
Sopan, ramah, punya kerjaan yang mapan dan siap nikah. Tiap pagi sebelum berangkat kerja rajin nyapu halaman depan rumah. Enggak pernah absen juga ke masjid shalat berjamaah.
(: Tampan dan Berhati Baik, 5 Manajer Kpop Idol Ini Punya Banyak Fans)